Trik scroll ke bawah
Strawberries
GAMELAPTOP

Tips and Trik Mudah Bermain PS3 menggunakan Laptop

×

Tips and Trik Mudah Bermain PS3 menggunakan Laptop

Sebarkan artikel ini

PS atau PlayStation adalah salah satu jenis produk pengembangan teknologi yang digunakan dalam industri. Unit pengolah pusat (CPU) pada game ini menghasilkan gambar tiga dimensi sehingga membuat game tampil realistis. Game PlayStation biasanya dimainkan di komputer besar dan layar Televisi, dengan  menggunakan pengontrol yang sesuai. PlayStation Network menawarkan layanan online kepada basis pengguna global sebanyak 90 juta orang.

Buat kalian yang senang bermain PS atau yang baru mencoba bermain PS di Laptop, namun masih kesusahan bingung gimana cara penggunaannya. Pada artikel ini akan memberikan kalian “Tips and Trik Mudah Bermain PS 3 menggunakan Laptop”

Untuk memulai sebuah permainan PS akan lebih mudah menggunakan emulator.  Jadi sebelum itu, kita harus mengunduh terlebih dahulu emulator. Emulator yang biasanya digunakan untuk bermain PS 3 yaitu RPCS3 yang rilis dari tahun 2012 dan masih dikembangkan sampai saat ini. Untuk dapat memainkan game PS3 di Laptop ataupun PC, gamer harus melakukan berbagai modifikasi terlebih dahulu pada software RPCS3 yang diunduh. Selain file emulator PS3, pemain juga harus memiliki firmware untuk menjalankan game PS3 sesuai dengan update terkini.

Berikut cara mengunduh RPCS3 di Laptop :

1. Jika belum memiliki RPCS3 unduh di situs resmi rpcs3.net . Unduh RPCS3 melalui laptop kalian.

Baca juga:  Tips Hemat Uang di Game Genshin Impact

2. Unduh juga firmware di situs resmi PS3. Jika sudah terbuka, tekan tombol agree dan unduh sekarang untuk mulai proses mengunduh firmware yang diperlu.

3. Jika sudah semua terunduh semua berkas yang diperlukan, ekstrak aplikasi PRPCS3. file exe, lalu pilih “jalankan sebagai administrator” dari menu konteks.

4. Instal  firmware yang sudah diunduh dengan memilih menu file lalu pilih Install firmware setelah aplikasi berhasil dijalankan.

5. Temukan file firmware dan pilih “buka”. Tunggu sampai unduhan selesai.

6. Game PS3  kini dapat dimainkan di emulator PS3 yang dikonfigurasi.

Setelah semua beres dengan emulator, selanjutnya berikut cara bermain game PS3 :

Baca juga:  Tips dan Trik Bermain Genshin Impact untuk Pemula

            Karena prosesnya memakan waktu cukup lama, pastikan untuk mengunduh file game yang diperlukan sebelum melanjutkan. Setelah selesai, luncurkan RPCS3, pilih Install.pkg dari menu File. Pilih “buka” setelah menemukan lokasi penyimpanan file. Jika ada dua file .pkg, kalian harus mengulangi prosedur unduhan tepat dua kali.

Game ini akan muncul di menu utama emulator setelah unduhan selesai. Klik dua kali untuk memulai permainan. Kalian sudah bisa mulai bermain PS menggunakan laptop dengan mudah.

Meski bebas bermain sepuasnya, para pemain bisa langsung memainkan beragam game PS3, mulai dari action hingga role-playing.