Trik scroll ke bawah
Strawberries
WHATSAPP

Cara Melakukan Video Call Pada WhatsApp Desktop

×

Cara Melakukan Video Call Pada WhatsApp Desktop

Sebarkan artikel ini

Cara Melakukan Video Call Pada WhatsApp Desktop . Video Call merupakan salah satu layanan yang terdapat pada aplikasi WhatsApp. dengan layanan ini, pengguna dapat melakukan panggilan sembari bertatap muka dengan lawan bicara yang mungkin telah lama tidak ditemui.

Nah, selain bisa melakukan video call pada WhatsApp versi Mobile, kamu juga bisa melakukannya pada versi Dekstop, kamu sudah tahu caranya belum? Nah, kalau belum, yuk simak bersama dibawah ini.

Cara Melakukan Video Call WhatsApp Pada Desktop

Meskipun telah cukup lama ada, yakni sejak Maret 2021, namun, belum banyak pengguna whatsaap yang mencoba layanan video call pada desktop. Nah, kalau kamu ingin mencoba melakukan panggilan video call via desktop, kamu bisa melakukannya dengan cara berikut ini:

● HIdupkan komputer atau laptopmu, dan pastikan terhubung pada jaringan internet.

Baca juga:  Ngerasa Kuota Cepat Habis? Coba Nonaktifkan Fitur ini di WhatsApp

● Unduh Whatsaap pada komputermu

●Selanjutnya, buka WhatsApp Desktop di komputermu, dan hubungkan dengan WhatsApp di smartphonemu dengan cara memindai kode QR pada layar komputer.

●Setelah masuk akun pada bagian obrolan, kamudapat mencari kontak yang ingin anda panggil menggunakan panggilan video Call.

●Pada bagian atas, akan muncul ikon kamera dan telepon, seperti fitur yang ada di WhatsApp di smartphone.

Baca juga:  Penuh? Hapus Backup WhatsApp di Google Drive dengan Cara Super Gampang Ini!

●Pilih ikon kamera menggunakan kursor untuk melakukan video call. Jika ingin melakukan panggilan telepon biasa tanpa video, kamu dapat memilih ikon telepon.

●Tunggu hingga proses Panggilan video callmu selesai.

●Jika panggilanmu berhasil terhubung akan muncul tulisan terhubung di layar, sementara jika gagal maka panggilan akan diakhiri.

Nah, demikianlah cara melakukan panggilan video call via desktop yang bisa kamu coba, semoga berguna ya.