Trik scroll ke bawah
Strawberries
TUTORIAL

Nggak Ribet, Begini Cara Gambar AI di Microsoft Paint

×

Nggak Ribet, Begini Cara Gambar AI di Microsoft Paint

Sebarkan artikel ini

Kecanggihan AI memang tidak terbantahkan lagi. mereka bisa menulis, menjawab pertanyaan, berpikir kritis, membaca, dan sebagainya. dengan segala kecanggihan yang dimiliki oleh AI ini, sudah sepatutnya manusia terus meng-ugprade diri dengan berbagai skill agar tidak kalah dengan AI. Selain itu, segala kecanggihan yang dimiliki oleh AI ini tak bisa dinafikan, memang mempermudah pekerjaan manusia.

salah satu kemampuan yang dimiliki oleh AI adalah membuat gambar. untuk membuat gambar AI sendiri, salah satu aplikasi yang bisa kamu coba adalah Microsoft Paint. tapi, yang perlu diingat adalah microsoft paint windows ini adalah versi dari cocreator. nah, untuk langkah selengkpanya, yuk simak bersama dibawah ini

Cara Gambar AI di Microsoft Paint

  • Unduh Microsoft Paint Cocreator pada Microsoft Store
  • Buka aplikasi Microsoft Paint Cocreator 
  • Pilih menu profil di bagian kanan atas
  • Konfirmasi jika kamu masuk dengan akun Microsoft milikmu
  • Pilih ikon ‘Cocreator’ pada toolbar untuk melihat panel samping Cocreator
  • Klik tombol ‘Join Waitlist’ jika tersedia. Di tahap ini, kamu perlu menunggu sampai menerima email akun Microsoft
  • kotak yang tersedia, tuliskan deskripsi gambar yang diinginkan dengan bahasa Inggris, contohnya “A blue cat with a red hat”
  • Sedikit info, semakin banyak deskripsi yang ditambahkan ke prompt, AI akan membuat gambar lebih akurat
  • Silakan pilih opsi gaya, antara lain ‘Pixel Art’, ‘Oil painting’, ‘Charcoal’, ‘Ink Sketch’, ‘Watercolor’, ‘Digital Art’, ‘Photorealistic’, atau ‘Anime’ untuk editing gambarnya
  • Tekan tombol ‘Create’
  • Microsoft Paint Cocreator akan menghasilkan tiga gambar berbeda dari perintah yang diminta. Silakan pilih salah satu untuk diterapkan pada kanvas Paint
  • Lanjutkan pembuatan gambar digitalmu sesuai kebutuhan.
Baca juga:  Cara Mirroring HP ke TV Tanpa LAG dan Tanpa DELAY

Demikianlah, cara menggunakan Microsoft Paint untuk menggambar AI, semoga berguna, ya.