Trik scroll ke bawah
Strawberries
TUTORIAL

Tanpa Aplikasi, Ikuti 3 Cara Ini Untuk Mengubah Video Menjadi Audio

×

Tanpa Aplikasi, Ikuti 3 Cara Ini Untuk Mengubah Video Menjadi Audio

Sebarkan artikel ini

Tanpa Aplikasi, Ikuti 3 Cara Ini Untuk Mengubah Video Menjadi Audio. Video dan audio, audio dan video. Rasanya kedua hal ini tak bisa terpisahkan satu sama lain ya. Video tanpa adanya audio terasa ada yang kurang, begitupula sebaliknya, audio tanpa adanya video juga terasa hampa. Di dunia maya sendiri, telah banyak tersedia berbagai platform yang menyediakan fitur untuk mengunduh video-audio secara gratis dan pastinya mudah. Namun, bagaimana ya, bila ingin mengunduh audio saja tanpa disertai video, apa bisa?
Bisa. Tentu saja. Kalau kamu ingin melakukan pengunduhan audio tanpa disertai video, kamu bisa melakukannya dengan cara mengubah video tersebut menjadi bentuk audio. Nah, untuk cara pengubahannya sendiri, kamu bisa mengikuti langkah-langkah yang akan kami uraikan dibawah ini, yuk simak bersama..

Cara mengubah video menjadi audio tanpa aplikasi
Untuk melakukan cara-cara dibawah ini, pastikan kamu memiliki jaringan internet yang stabil ya.  tanpa aplikasi, berikut cara-cara mengubah video menjadi audio yang bisa kamu ikuti.
1.Mengubah video dari galeri
Cara pertama untuk mengubah video menjadi audio adalah melalui galeri ponsel, untuk itu, sebelum melakukan cara ini, pastikan ruang penyimpanan di ponselmu masih cukup ya. Nah, berikut langkah-langkahnya yang bisa kamu ikuti:
-Buka situs onlinevideoconverter.com/media-converter
-Di halaman awal, klik opsi ‘Pilih atau Jatuhkan File’
-Secara otomatis akan terbuka jendela baru berupa folder penyimpanan. Pilih file video yang telah disediakan sebelumnya.
-Tunggu proses unggahan, durasi tahapan ini bergantung pada seberapa besar file yang kamu upload
-Selanjutnya, muncul opsi format tujuan pengubahan.
-Pilih .mp3 sebagai format audio paling umum di antara pilihan lainnya. Namun, kamu tetap bisa menyesuaikan dengan kebutuhan
-Klik ‘Start’ untuk memulai konversi video menjadi audio
-Setelah proses selesai, kamu akan dihadapkan dengan dua pilihan yakni ‘Download’ atau ‘Convert Again’ untuk mengulangi tahapan dua sampai enam.
-Begitu mengeklik tombol ‘Download’, maka muncul jendela lokasi penyimpanan lagi.
-Lalu, sesuaikan folder di mana file akan ditempatkan.
-Setelah unduhan selesai, kamu bisa kembali ke folder tersebut untuk memastikan audio telah terunduh.
2.Mengubah video dari tautan media sosial
Melalui tautan media sosial, kamu pun juga bisa lho, mengubah video menjadi audio, begini nih caranya:: 
-Siapkan tautan video dengan audio yang dikehendaki, bisa dari YouTube, TikTok, Instagram Reels, bahkan Twitter
-Buka situs Safe From Net melalui tautan berikut en.savefrom.net.
-Di halaman awal, pilih fitur sesuai media sosial. Misalnya, pada tutorial ini mengunduh audio dari video TikTok, maka klik ikon TikTok,Akan muncul boks khusus untuk menempel tautan yang sudah disalin.
– Klik dan paste tautan dari TikTok.
-Setelah loading selesai, akan muncul preview video dan pilihan format unduhan di bagian samping, pilih ‘MP3’ 
-Secara otomatis audio akan terunduh. Jika menggunakan Google Chrome di PC, kamu bisa melihat hasil unduhan di bagian bawah layar.
-Terakhir, untuk menemukan hasil konversi, kamu bisa buka folder unduhan default pada ponsel ataupun laptopmu.
3.Mengonversi video dari folder PC, drive, DropBox
Bila di ponselmu terdapat  penyimpanan awan, seperti Google Drive atau DropBox, dan kebetulan ada file video yang kamu simpan didalmnya, kamu bisa juga nih mengubah file tersebut kedalam bentuk audio, adapun langkah-langkahnya ialah sebagai berikut:
-Buka situs Convertio.co 
-Hubungkan akun penyimpanan awan, misalnya Google Drive dengan situs Convertio
-Setelah berhasil masuk, pilih video yang ingin diubah menjadi audioTunggu hingga proses mengunggah selesai
-Pilih format tujuan, misalnya MP3, pada bagian dengan keterangan ‘untuk’
-Jika sudah, klik ‘Mengubah’ atau convert untuk mulai konversi.
-Tunggu hingga proses selesai.
-Lanjutkan dengan mengeklik ‘Download’ lalu pilih folder penyimpanan.
-Untuk memastikan file terunduh, kamu bisa memeriksanya melalui folder laptop atau HP yang kamu pilih sebagai lokasi penyimpanan, ya.
Itulah, cara-cara yang bisa kamu ikuti dalam mengubah video menjadi audio, semoga berguna yaa..