Trik scroll ke bawah
Strawberries
ELEKTRONIK

Kualitas Jempolan, Inilah 5 Peralatan Dapur Elektronik Terbaik dari Philips

×

Kualitas Jempolan, Inilah 5 Peralatan Dapur Elektronik Terbaik dari Philips

Sebarkan artikel ini

Kualitas Jempolan, Inilah 5 Peralatan Dapur Elektronik Terbaik dari Philips. Peralatan dapur seperti kulkas, rice cooker, blender, chopper dan sejenisnya merupakan peralatan yang perlu disediakan ibu rumah tangga di rumah. Dengan memiliki alat-alat tersebut, aktivitas memasak jadi lebih mudah dan menyenangkan. Salah satu brand peralatan dapur elektronik yang bisa para ibu rumah tangga pilih adalah dari Philips. Iya, brand yang satu ini, siapa yang tidak kenal?

Telah banyak mengeluarkan produk elektronik dengan kualitas jempolan, kamu nggak ragu lagi  dengan produk dari Philips.  Nah, pada artikel kali ini, kami akan memberikanmu rekomendasi 5 peralatan dapur dari Philips yang layak kamu coba untuk mempermudah kegiatan masakmu, kamu ingin tahu apa saja? Yuk simak bersama dibawah ini.

Strawberries

Peralatan Dapur Elektronik Terbaik dari Philips

Sebagai brand elektronik terkemuka, produk-produk dari Philips nggak bakal membuatmu kecewa, seperti peralatan dapur elektronik berikut ini:

1. Philips Digital Rice Cooker 1.8L – Fuzzy Logic Bakuhanseki HD4515/33

Baca juga:  Nggak Ribet,Begini Cara Update Android Versi Terbaru di Smartphone

Rekomendasi peralatan dapur elektronik terbaik dari Philips datang dari Produk Rice Cooker, kali ini adalah dari Philis Digital Rice Cooker 1.8l- Fuzzy Logic Bakuhanseki HD4515/33. Produk yang satu ini telah dilengkapi dengan lapisan Bakuhanseki Smart 3D yang akan membuat   sirkulasi panas kuat dari berbagai arah. Tidak hanya itu saja, rice cooker ini juga telah dilengkapi dengan fitur-fitur yang keren seperti delapan menu memasak khusus untuk masakan kontemporer untuk nasi, biji-bijian, atau kacang-kacangan. Dijual dengan harga kisaran Rp 700-000-an, produk ini layak untuk kamu coba

2. Philips Blender 5000 Series 2L Plastic Accessory HR2223/30

Selanjutnya datang dari produk Blender. Memiliki kemampuan melumatkan 40 persen lebih halus dan sempurna, produk ini telah dibekali 5 fitur setelan kecepatan yang bisa pengguna sesuaikan dengan jenis makanan yang akan dihaluskan baik itu makanan keras maupun makanan yang tidak keras. Keunggulan dari blender ini tentu tidak hanya itu saja, masih ada keunggulan lain yang akan membuat pengguna kagum salah satunya adalah adanya teknologi ProBlend CrushTeknologi . teknologi tersebut merupakan teknologi empat bilah pisau yang unik dengan tenaga motor 350W yang hemat energi. Canggih dan mudah dibersihkan, blender ini dibanderol dengan harga di Rp698 ribuan, tertarik?

Baca juga:  Bukan Hanya Android, 5 Sistem Operasi Ini Juga Pernah Ada di Ponsel Samsung

3. Philips Stand Mixers HR1559/5

Pecinta baking, perlu banget nih untuk melihat produk Stand Mixer dari Philips ini untuk memudahkanmu membuat anekan kudapan manis. Produk yang satu ini memiliki pasangan pengocok yang berbentuk kerucut dan mangkuk yang bisa digerakan secara otomatis,lho. Melalui fitur ini, pencampuran udara bisa lebih maksimal sehingga bisa menghemat waktu membuat adonan.  Dijual dengan harga Rp 523, Mixer bertenaga 170W ini sangat hemat energi serta memiliki lima setelan kecepatan yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhanmu.

4. Philips Sambal Maker/Bumbu Maker Accessory – HR3211/55

Selanjutnya adlah peralatan membuat Sambal, yaitu Sambal Maker. Buat kamu yang malas menghaluskan bumbu secara manual dengan ulekan, dengan Sambal Maker ini akan menghemat tenagamu. Dijual dengan harga Rp219 ribuan dengan garansi 2 tahun, produk ini bisa dibawa ke rumah bila sebelumnya telah memiliki beberapa tipe blender Philip dengan model: HR2223, HR2222, HR222.

Baca juga:  Butuh Penghangat Ruangan? Inilah 3 Rekomendasi Dengan Kualitas Terbaik!

5. Philips LOW WATT Air Fryer HD9200/91

Yang terakhir datang dari produk yang saat ini tengah trend di kalangan ibu-ibu, yaitu Air Fryer. Diklaim memiliki banyak fungsi memasak dalam satu alat seperti Menggoreng, memanggang kue, membakar, membuat hidangan sepinggan, menumis dengan sedikit minyak, mengeringkan, mendehidrasi, memanggang roti, mencairkan, memanaskan ulang, dan lainnya, produk ini benar-benar impian kaum mager masak.

Produk dari philips ini sendiri telah dilengkapi dengan teknologi bernama Rapid Air Technology yang memiliki desain seperti bintang laut yang mampu memutar udara panas untuk menghasilkan makanan yang lezat dan renyah.  Dijual dengan harga Rp932 ribuan, Produk Philips LOW WATT Air Fryer HD9200/91 bekerja lebih cepat dan hemat waktu sehingga proses memasak bisa lebih menyenangkan.

Demikianlah 5 rekomendasi peralatan dapur elektronik dari Philips yang bisa kamu coba beli untuk di rumah, semoga bermanfaat yaa..