Trik scroll ke bawah
Strawberries
RAGAM

Gunakan Cara Ini Agar HP Lebih Aman Dari Serangan Hacker

×

Gunakan Cara Ini Agar HP Lebih Aman Dari Serangan Hacker

Sebarkan artikel ini

Gunakan cara ini agar HP lebih aman dari serangan hacker. Ponsel pintar menjadi sasaran serangan siber karena perannya yang penting dalam membawa data pribadi dan aktivitas sehari-hari sasarannya. Hampir semua aktivitas manusia pasti melibatkan ponsel mereka. Sedangkan dalam ponsel mereka menyimpan banyak data privasi pengguna. Peristiwa ini tidak hanya terjadi pada orang dewasa saja. Semua orang dan semua kalangan yang memiliki gadget atau smartphone bisa berpotensi mendapatkan serangan dari hacker jika tidak hati-hati.

Dalam hal ini, perusahaan keamanan siber Kaspersky sudah menyatakan bahwa serangan siber terhadap pengguna ponsel pintar semakin meningkat, dan jumlah serangan mencapai 33.790.599 pada tahun 2023. Jumlah ini meningkat 50% dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya berjumlah 22.255.956 serangan pada tahun 2022.

Ancaman paling umum terhadap perangkat seluler adalah adware, angkanya terhitung hingga 40,8% dari seluruh ancaman yang terdeteksi. Sederhananya adware merupakan perangkat lunak yang secara otomatis dan terus menerus mengirimkan atau menampilkan iklan online dalam bentuk pop-up. Penipu online sering kali menyebarkan ancaman seluler melalui toko aplikasi resmi dan tidak resmi, termasuk google play yang sering kita gunakan sebagai toko mengunduh aplikasi.

Baca juga:  Jaga Privasi Data, Ini Cara Terhindar Dari Penipuan Online

Berikut cara menghindari serangan yang akan terjadi pada ponsel cerdas Anda:

  • Ketika anda berniat mengunduh aplikasi, unduhlah aplikasi hanya dari toko resmi seperti Apple App Store, Google Play, dan Amazon Appstore. Walaupun aplikasi dari toko resmi juga tidak menjamin 100% aman, setidaknya sudah diperiksa oleh petugas toko dan ada sistem penyaringannya, karena tidak semua aplikasi bisa masuk ke toko-toko ini.
  • Periksa izin aplikasi yang Anda gunakan dan pikirkan baik-baik sebelum mengizinkannya, terutama terkait izin berbahaya seperti layanan aksesibilitas, alamat anda, dan lain sebagainya.
  • Gunakan solusi keamanan tepercaya. Ini membantu dalam mendeteksi aplikasi dan adware.
  • Cara terakhir yang bisa anda lakukan adalah perbarui semua sistem operasi dan aplikasi yang anda anggap penting. Hal ini juga sangat membantu mengurangi resiko serangan hacker di ponsel anda, banyak masalah keamanan yang dapat diselesaikan dengan menginstal perangkat lunak versi terbaru atau dengan cara mengupdate aplikasi tersebut.
Baca juga:  Waspada! Penipuan Baru di WA & Email, Rekening Bisa Ludes!

Demikianlah penjelasan tentang cara agar HP lebih aman dari Serangan hacker. Tetap jaga privasi jangan sampai kebablasan. Terima kasih sudah mampir disini. Semoga informasi yang kami bagikan bisa bermanfaat untuk anda.