TUTORIAL

Tanpa Aplikasi Ketiga, Begini Lho Cara Mudah Menstabilkan Video di Google Photos

×

Tanpa Aplikasi Ketiga, Begini Lho Cara Mudah Menstabilkan Video di Google Photos

Sebarkan artikel ini

  Tanpa Aplikasi Ketiga, Begini Lho Cara Mudah Menstabilkan Video di Google Photos. Google Photos bukan sekadar aplikasi display foto biasa. Lebih dari itu, layanan dari Google ini juga menawarkan banyak hal menarik dan berguna didalamnya, salah satunya ialah fitur penstabilan video. Melalui  fitur penstabilan video, ini, kalian yang melakukan perekaman video melalui kamera ponsel dengan hasil yang kurang memuaskan dapat memperbaikinya, mantap bukan?

Dengan memanfaatkan fitur penstabilan video di Google Photos ini, kalian tidak perlu melakukan perbaikan atau pengeditan video dengan bantuan aplikasi pihak ketiga.  Melakukan perbaikan kualitas video ini menjadi sangat penting, terutama jika kalian sehari-seharinya bekerja membuat konten. Untuk mengetahui gimana sih cara menggunakan fitur penstabilan video di Google Photos, yuk simak artikel berikut ini.

Cara menstabilkan video di Google Photos

Menghasilkan video dengan hasil yang berkualitas adalah sebuah keharusan, terutama jika kalian berprofesi sebagai konten kreator. Dengan hasil video yang baik dan professional, para pengikut atau pengguna yang menyaksikan kontenmu akan terkesan dengan kerja kerasmu.

Untuk dapat menghasilkan video yang kece sendiri, salah satu hal yang perlu kamu perhatikan ialah kestabilan video, jangan sampai goyang-goyang, karena direkam dengan tangan yang gemetar. Jika terlanjur menghasilkan video yang kurang stabil, kamu dapat memanfaatkan Google Photos untuk memperbaikinya. Adapun cara memperbaikinya ialah sebagai berikut:

 -Buka aplikasi Google Photos di HP Android atau iPhonemu
– Login menggunakan akun Google
-Selanjutnya masuk ke galeri Google Photos
-Pilih salah satu video yang tersimpan di Google Photos
-Selanjutnya klik “Edit”
-Nantinya akan muncul bilah pengeditan video di Google Photos
-Kemudian klik ikon persegi panjang di deretanfitur “Ekspor Frame”
-Selanjutnya fitur menstabilkan video akan otomatis melaukan pengeditan
– Tunggu beberapa saat
– Kini videoMU telah berhasil distabilkan

Gimana, sekarang sudah siap menghasilkan video dengan hasil yang stabil dengan Google Photos? Iyadong, pastinya. Dengan menggunakan Google Photos, dijamin hasil videomu akan terlihat bagus dan professional. Nah, Jangan lupa dipraktekan, ya, kalau kamu saat ini kamu sedang belajar membuat video. Semoga berguna!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *