BERITA TEKNOLOGIGAME

Resident Evil ala Indonesia, ‘Akarmaut: Rootmare’ Siap Bersaing

×

Resident Evil ala Indonesia, ‘Akarmaut: Rootmare’ Siap Bersaing

Sebarkan artikel ini

Resident Evil ala Indonesia, ‘Akarmaut: Rootmare’ Siap Menggebrak! Agate dengan bangga mengumumkan peluncuran game terbarunya, “Akarmaut: Rootmare,” yang terinspirasi oleh ikoniknya Resident Evil namun dengan sentuhan lokal yang unik.

Chief Strategy Officer Agate, Cipto Adiguno, menjelaskan, “Kami mengambil inspirasi utama dari Resident Evil dan menambahkan elemen-elemen lokal untuk memberikan nuansa yang khas.” Dalam percakapan Cipto menambahkan, “Beberapa elemen lokal termasuk setting metropolitan Indonesia dan penggunaan Bahasa Indonesia dalam permainan, seperti kata ‘Darurat’.”

Dengan latar belakang kota metropolitan Indonesia, “Akarmaut: Rootmare” menawarkan pengalaman horor yang mencekam. Ceritanya mengikuti empat mahasiswa yang terjebak di rumah sakit kampus yang berubah menjadi labirin menakutkan, penuh dengan monster hibrida tumbuhan-zombie. Pemain akan menghadapi tantangan mengeksplorasi lingkungan berbahaya sambil mengungkap misteri di balik wabah yang melanda.

Baca Juga :  Para Gen Z Merapat! Ini 7 HP Under 2 Juta Terbaik yang Wajib Kamu Cek

Dikenal sebelumnya dengan nama kode Project Dead, proyek ini kini sepenuhnya berada di bawah arahan kreatif Agate setelah kolaborasi sebelumnya dengan Pqube. Cipto menegaskan, “Sejak awal, Agate yang mengembangkan game ini, dan sekarang kami melanjutkannya secara mandiri.”

Saat ini, “Akarmaut: Rootmare” sudah masuk dalam wishlist Steam, namun tanggal rilis pastinya masih dirahasiakan. Cipto menambahkan, “Belum ada kepastian mengenai tanggal rilis, semuanya tergantung pada situasi dan strategi pemasaran kami.”

Baca Juga :  5 Game Tactical FPS yang Wajib Kamu Coba Selain Valorant

Dengan kombinasi horor yang menegangkan dan elemen cerita yang imersif, “Akarmaut: Rootmare” menjanjikan pengalaman baru yang unik bagi para penggemar genre survival horor.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *