Berikut ini penyebab HP tidak bisa di cas lengkap dengan solusinya. Ketika HP tidak bisa di cas itu artinya terdapat berbagai kemungkinan yang menjadi penyebabnya entah karena HP itu sendiri ataupun karena faktor lain.
Nah pada kesempatan kali ini kami akan memberikan sobat semua informasi mengenai penyebab penyebab HP tidak bisa di cas beserta solusi yang bisa dilakukan. Tanpa berlama lama langsung aja yuk simak apa saja penyebabnya:

Penyebab HP tidak bisa di cas lengkap dengan solusinya:
1. sumber listrik yang bermasalah
penyebab yang pertama ialah sumber listrik yang bermasalah. Saat sedang mengisi daya HP dan ternyata daya tidak bisa terisi maka cobalah untuk mengecek sumber listrik. Pastikan stop kontak tidak longgar dan berfungsi dengan baik.
2. Kerusakan pada kabel
Penyebab kedua ialah terdapat kerusakan pada kabel. Pastikan kabel charger dalam kondisi baik dan tidak rusak. Jika terdapat kerusakan segeralah untuk menggantinya. Kabel charger banyak tersedia dan sangat mudah ditemukan di toko-toko baik offline maupun online.
3. Port charger bermasalah
pengisian daya HP bisa terhambat karena terdapat air atau debu yang masuk ke port charger. Solusinya ialah kamu harus membersihkan port charger dengan hati hati agar port tidak rusak. Jangan gunakan benda tajam untuk mengeluarkan kotoran. Kamu cukup meniupnya saja.
4. Penumpukan cache
Ketika chace pada HP menumpuk dan tak dibersihkan maka akan menjadi penyebab HP tak bisa di isi saat di cas. Oleh karea itu sebagai soliusinya kamu perlu membersihkan cache tersebut secara rutin.
5. Smartphone basah
Ketika smartphone dalam kondisi basah maka proses pengisian baterai akan bermasalah. Pastikan bagian dalam ponsel benar benar kering. Jika terdapat bagian yang basah kamu bisa menggunakan alat pengering rambut untuk mengeringkannya. Tunggu hingga benar benar kering minimal 24 jam lalu kamu bisa mengisi dayanya kembali.
6. Tidak mengaktifkan mode pesawat
Tidak mengaktifkan mode pesawat saat proses pengisian bisa saja menjadi penyebab dari daya yang tidak terisi. Karena jika banyak layanan yang di aktifkan akan memebuat kinerja ponsel menjadi lebih berat. Namun Ketika mode pesawat diaktifkan maka layanan seperti lokasi, bluethooth, data seluler dan WiFi akan diberhentikan sementara. Solusinya ialah, kamu perlu mengaktifkan mode ini terlebih dahulu sebelum melakukan pengisian daya.