Lakukan Cara Ini Untuk Tingkatkan Kualitas Video dan Gambar di Zoom. Zoom, Aplikasi ini mulai populer dan banyak digunakan sejak empat tahun yang lalu. Berkat aplikasi seperti Zoom ini, segala aktivitas kantor maupun perkuliahan yang dibatasi saat pandemi dapat dengan mudah dan lancar dilakukan. Nah, agar aktivitasmu di Zoom semakin menyenangkan dan penuh semangat, kamu perlu banget nih meningkatkan kualitas video serta gambar pada aplikasi Zoommu agar semakin jernih dan enak dilihat.
Untuk meningkatkannya sendiri, kamu bisa melakukan cara-cara dibawah ini. Mudah dan nggak ribet, kamu pasti dengan mudah mengikutinya. Kamu penasaran ingin tahu caranya? Makanya, yuk simak saja artikel ini sampai habis dan jangan diskip-skip ya.
Cara Meningkatkan Kualitas Video dan Gambar di Zoom

Untuk meningkatkan kulaitas video dan gambar di Zoom sendiri, kamu bisa menggunakan dua cara berikut ini, yaitu:
1.Dengan Cara Mengaktifkan Mode HD
Untuk mengaktifkan mode HD ini, pastikan kamu menggunakan akun premium ya, karena fitur ini hanya tersedia di akun berbayar saja. Adapun langkah-langkah untuk mengaktifkan fitur ini ialah sebagai berikut:
-Di halaman awal, klik foto profil akun Zoom milik Anda. Profil ini terletak di pojok kanan atas
-Selanjutnya, masuk ke menu Pengaturan dengan mengklik ikon Gir.
-Lalu klik menu Video
-Pada jendela menu yang muncul di samping, Anda akan melihat sejumlah menu baru.
-Isi centang pada kotak yang terletak di samping menu HD,Dengan begitu, maka video yang Anda siarkan akan berkualitas HD secara otomatis
2. Gunakan Fitur Touch Up My Appearance
Untuk menggunakan Fitur Zoom ini, berikut langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:
-Klik gambar profil picture pada halaman awal Zoom
-Klik menu Setting lalu pilih menu Video
-Selanjutnya, cari menu Touch My Appearance
-Geser toogle yang terletak di fitur tersebut untuk mengaktifkannya
Nah,Itulah beberapa cara untuk meningkatkan kualitas video dan gambar di Zoom agar kamu nyaman dan bersemangat selamat proses pertemuan via online, jangan lupa dicoba, ya dan semoga bermanfaat!