Pernah merasa ponsel tiba-tiba lemot padahal spesifikasinya cukup tinggi? Jangan buru-buru menyalahkan perangkat, bisa jadi masalahnya ada pada memori internal yang penuh. Meski banyak smartphone sekarang sudah dibekali kapasitas penyimpanan besar, jika tidak dikelola dengan baik tetap saja ruangnya cepat habis. Akibatnya, performa ponsel menurun dan aktivitas sehari-hari jadi terganggu.
Banyak pengguna tidak sadar bahwa file yang sebenarnya tidak penting justru memakan banyak ruang. Mulai dari unduhan video, media dari aplikasi chat, hingga cache aplikasi yang menumpuk. Agar ponsel tetap lancar digunakan, ada beberapa langkah yang bisa sobat ponsel pintar lakukan untuk membersihkan memori internal. Apa saja? Inilah trik aman mengosongkan memori internal HP!

Trik mengosongkan memori internal HP
1. Hapus Unduhan Video YouTube
Video yang diunduh untuk ditonton offline sering kali berukuran besar. Jika sudah tidak diperlukan, maka sebaiknya hapus agar ruang penyimpanan lebih lega.
2. Bersihkan Media dari Aplikasi Chat
Foto, video, dan dokumen dari WhatsApp atau Telegram bisa menumpuk tanpa disadari. Sobat bisa menghapusnya lewat galeri atau langsung melalui file manager dengan membuka folder aplikasi tersebut. Jangan lupa juga hapus file di folder “Sent” agar media yang pernah dikirim tidak memenuhi memori.
3. Hapus Database WhatsApp
Selain media, WhatsApp juga menyimpan file database yang ukurannya bisa cukup besar. Sobat bisa menghapusnya lewat file manager dengan membuka folder “database” di dalam folder WhatsApp.
4. Kosongkan Tong Sampah
File yang sudah dihapus biasanya masih tersimpan di folder “Trash” atau “Recycle Bin”. Pastikan sobat mengosongkan folder ini agar ruang benar-benar bebas.
5. Matikan Unduhan Otomatis WhatsApp
Fitur unduh otomatis membuat semua media masuk ke penyimpanan tanpa filter. Nonaktifkan fitur ini melalui menu “Setelan” → “Penyimpanan dan data” → hilangkan centang pada foto, video, audio, dan dokumen. Dengan begitu, hanya file penting yang akan kamu simpan.
6. Pindahkan atau Hapus File Besar
File berukuran besar seperti video panjang atau dokumen kerja bisa dipindahkan ke laptop, hard disk eksternal, atau cloud storage. Jika tidak penting, lebih baik langsung dihapus.
7. Hapus File Sampah di Galeri
Foto atau video yang dihapus biasanya masih tersimpan di folder sampah selama 30 hari. Untuk mempercepat pengosongan ruang, hapuslah secara manual file tersebut dari folder tong sampah.
8. Bersihkan Cache Aplikasi
Cache adalah data sementara yang disimpan aplikasi. Jika tidak pernah dibersihkan, cache bisa menumpuk dan menghabiskan memori.
Kesimpulan
Memori penuh bukan berarti ponselmu harus diganti. Mengelola penyimpanan secara berkala akan membuat perangkat lebih awet dan nyaman digunakan. Jadi, jangan tunggu sampai ponsel benar-benar lemot, mulai lakukan pembersihan sekarang juga ya guys!








