RAM menjadi salah satu komponen paling penting dalam smartphone. Kapasitas RAM menentukan seberapa lancar perangkat menjalankan aplikasi, terutama saat membuka banyak aplikasi sekaligus. Bagi sobat ponsel pintar yang gemar bermain game berat atau melakukan multitasking intensif, maka HP dengan RAM besar adalah pilihan wajib.
Saat ini telah menjamur dipasaran smartphone dengan RAM besar dan performa unggulan. Mulai dari kelas menengah hingga flagship premium, semua tersedia dengan harga yang bervariasi. Jika sobat ponsel pintar bingung untuk membeli yang mana maka artikel ini tepat untuk kamu baca! Berikut rekomendasi HP RAM besar: cocok untuk multitasking dan gaming.

Rekomendasi HP RAM besar
1. Vivo X200 Ultra 5G
Sebagai flagship premium, Vivo X200 Ultra 5G hadir dengan RAM hingga 16 GB. Perangkat ini dirancang untuk kebutuhan berat seperti gaming kelas atas, editing video, maupun multitasking intensif. Dengan harga sekitar Rp20 juta, smartphone ini menyasar kalangan profesional atau pengguna yang menginginkan performa maksimal.
2. Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ 5G
Smartphone kelas menengah ini hadir dengan RAM besar dan performa yang stabil. Cocok digunakan untuk aktivitas sehari-hari seperti multitasking, streaming, hingga gaming ringan. Dengan harga sekitar Rp5,5 juta, perangkat ini menjadi pilihan menarik bagi pengguna yang menginginkan performa solid tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.
3. Xiaomi 14T 5G
Selanjutnya ada Xiaomi 14T 5G menawarkan RAM 12 GB yang membuat performanya cepat dan responsif. Layar mulus dengan refresh rate tinggi menjadikannya nyaman untuk scrolling maupun gaming. Smartphone ini cocok bagi pengguna yang mencari keseimbangan antara performa, kamera berkualitas, dan harga yang masih terjangkau. Dibanderol sekitar Rp6,5 juta, perangkat ini bisa menjadi alternatif menarik di kelas menengah atas.
4. Xiaomi 17 Pro Max 5G
Xiaomi 17 Pro Max 5G merupakan salah satu flagship terbaru dengan RAM besar dan fitur premium. Perangkat ini sangat cocok untuk gaming berat, editing video, dan multitasking sehari-hari. Dengan harga sekitar Rp20 juta, smartphone ini bersaing di kelas atas dengan performa yang tak kalah dari brand premium lainnya.
5. OnePlus 11 5G
OnePlus 11 5G dikenal sebagai flagship dengan chipset unggulan dan RAM besar. Pengalaman Android premium ditawarkan melalui layar yang mulus, performa cepat, serta dukungan software yang optimal. Cocok untuk pengguna yang menginginkan smartphone flagship dengan harga lebih kompetitif, yakni sekitar Rp10 juta.








