WHATSAPP

Kini Menyimpan Pesan Obrolan di Whatsapp Semakin Mudah Dengan Fitur Ini

×

Kini Menyimpan Pesan Obrolan di Whatsapp Semakin Mudah Dengan Fitur Ini

Sebarkan artikel ini

Baru-baru ini, WhatsApp kembali mengenalkan fitur baru bagi penggunanya. Aplikasi tukar pesan WhatsApp, salah satu aplikasi yang memiliki banyak fitur.

Fitur Bookmark atau kemudahan menyimpan pesan, dengan pengguna mencari pesan yang cukup penting. Kini Menyimpan Pesan Obrolan Semakin Mudah Dengan Fitur Bookmark.

Download Video Tiktok Tanpa Watermark Gratis
Video Trik Rahasia Terbaru

Berbekal fitur bookmark, pengguna dapat menentukan pesan secara individu untuk mereka simpan di dalam ruang WhatsApp. Bahkan jika pesan tersebut telah terhapus. Adanya fitur baru WhatsApp ini kerap menjadi perbincangan sebagian besar pengguna. Hal ini karena kemampuan nya yang sangat berguna.

Baca Juga :  6 Cara Mengubah Nomor Telepon di WhatsApp Tanpa Kehilangan Chat

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menyimpan Chat penting misalnya berisi tautan situs, dokumen atau yang lainnya. Biasanya pengguna memerlukannya kembali di waktu yang akan datang.

Sayangnya banyak yang belum mengetahui cara kerja pasti fitur ini.

Kemungkinan fitur ini akan hadir untuk ruang percakapan dalam mode “Disappearing Message” aktif.

Dari fitur tersebut, maka pesan yang terhapus akibat “Disappearing Message” tetap akan tersimpan.

Namun terdapat batas wajar setelah lewat 90 hari. Secara otomatis seluruh pesan dari ruang obrolan tersebut akan terhapus.

Baca Juga :  Emang Bisa Ngatur Notifikasi Khusus Di Whatsapp? Yuk Intip Caranya!

Akan tetapi adanya fitur ini membuat pesan akan tetap tersimpan sementara. Selain itu pesan ini akan tetap terlihat oleh seluruh pengguna yang berada di ruang obrolan yang sama. Anda juga dapat menentukan, apakah ingin terus menyimpan pesan tersebut atau menghapusnya.

Cara Menggunakan Fitur Boorkmark

Masuk ke aplikasi dan Buka Chat WhatsApp Anda Ketuk dan tahan Chat yang ingin anda simpan.

Kemudian di sisi atas Chat akan muncul ikon “Bookmark”. Opsi ini biasanya terdapat antara ikon “Reply” dan “Trash”

Setalah itu pilih ikon “Bookmark” untuk menyimpan Chat.

Baca Juga :  Update Fitur WhatsApp: Kini Dapat PIN Lebih dari 3 Orang

Jika sudah menyimpan, pengirim akan menerima notifikasi bahwa apakah penerima dapat menyimpan Chat tersebut atau tidak

Jika pengirim mengizinkan, Chat akan tersimpan di WhatsApp dan terlihat sebagai ikon bookmark. Selain itu Penerima pun dapat melihat pesan yang tersimpan di folder “Kept Messages”.

Adapun Pesan tersebut tidak akan hilang dari ruang obrolan.

Baik antara pengirim dan penerima dapat sama-sama tetap melihatnya.

Jika pengirim memberikan izin untuk menyimpannya, maka secara otomatis pesan akan terhapus saat timer pesan sementara berakhir.

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *