INSTAGRAM

Instagram Lemot? Yuk Coba Hapus DM Instagram Kamu Dengan Tips Berikut Ini!

×

Instagram Lemot? Yuk Coba Hapus DM Instagram Kamu Dengan Tips Berikut Ini!

Sebarkan artikel ini

Salah satu fitur dari Instagram adalah fitur Direct Message (DM), panggilan video, dan panggilan telepon. Melalui fitur DM Instagram dapat memungkinkan kamu untuk bertukar informasi dan berkomunikasi melalui chattingan hingga telepon seluler. Jadi, Instagram tidak melulu tentang memposting foto maupun video untuk kamu mengabadikan moment, tapi ternyata lebih dari itu yang dapat kamu lakukan. Kamu dapat chat sebebas mungkin dengan teman dan pengikut kamu. Tapi, jika seseorang bukan pengikut kamu, harus meminta persetujuan terlebih dahulu.

Dengan adanya fitur untuk meminta persetujuan terlebih dahulu, maka apabila orang yang tidak kamu kenal dan berniat menipu maka kamu dapat langsung menolaknya. Oleh karena itu, orang yang berniat menipu tentu tidak akan bisa mengirimi kamu pesan kembali. Ternyata kamu juga bisa loh menghapus pesan yang tidak penting buat kamu. Kamu dapat menghapus dengan dua opsi yaitu menghapus secara satu persatu maupun menghapus secara sekaligus. Apabila kamu menghapus pesan yang tidak penting, maka akan melegakan RAM kamu dan tentunya akan menghemat ruang penyimpanan.

Nah, kalau total DM Instagram kamu sudah penuh dan membludak, maka kamu dapat menghapusnya untuk mencegah Instagram kamu menjadi ngebug dan tidak responsif. Untuk mempermudah kamu, apabila kamu mau menghapus seluruh DM yang sudah lama dan mau kamu hapus, maka Instagram menyediakan fitur hapus semua untuk menghapus sekaligus. Instagram Lemot? Yuk Coba Hapus DM Instagram Kamu Dengan Tips Berikut Ini!

Baca Juga :  Cara Membeli Follower Instagram Agar Menarik Pengguna Lain

Tips Hapus DM Instagram Hapus Satu Demi Satu

  1. Pergilah ke aplikasi Instagram melalui ponsel kamu.
  2. Selanjutnya, pada pojok kanan atas klik tombol lambang DM di pojok kanan atas layar.
  3. Selanjutnya, pilihlah salah satu DM yang mau kamu hapus.
  4. Selanjutnya, klik dan tahan DM yang mau kamu hapus.
  5. Langkah terakhir adalah pilihlah Delete.
Baca Juga :  Jangan Biarkan Komentar Jelek Menghantui! Cara Cepat Menghapusnya di Instagram

Tips Hapus Semua

  1. Pergilah ke aplikasi Instagram melalui ponsel kamu.
  2. Selanjutnya, pada pojok kanan atas, klik tombol lambang DM.
  3. Selanjutnya, pada atas layar, klik lambang tiga titik.
  4. Kemudian, pilihlah menu Select chats.
  5. Selanjutnya klik beberapa pesan yang mau kamu hapus.
  6. Pada pojok kanan bawa, klik Delete.

Itulah beberapa tips yang dapat kamu ikuti untuk menghapus DM Instagram kamu baik secara satu persatu maupun sekaligus. Untuk menghapus percakapan dengan teman kau cukup menahan lama selanjutnya pilih menu Unsend yang memiliki lambang tempat sampah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *