WHATSAPP

Inilah 6 Tips Paling Mudah Agar Whatsapp Mu Tak Diretas

×

Inilah 6 Tips Paling Mudah Agar Whatsapp Mu Tak Diretas

Sebarkan artikel ini

Sebagai aplikasi perpesanan yang populer dan banyak digunakan, Whatsapp menawarkan banyak sekali keunggulan. Aplikasi ini terus mengembangkan fitur – fiturnya untuk menjaga kenyamanan dan demi kepuasan penggunanya. Namun dibalik kepopulerannya ternyata ada bahaya yang mengintai. Bahaya tersebut datang dari pihak- pihak di luar WhatsApp yang tak bertanggung jawab dan berupaya untuk mencuri data dari pengguna WhatsApp.


oleh sebab itu, dengan maraknya kejahatan yang terjadi di dunia digital membuat kamu harus selalu waspada dan selalu menjaga data yang bersifat pribadi termasuk data whatsapp salah satunya. Hal ini bertujuan agar meminimalisir risiko dari pencurian data tersebut. Lantas bagaimana cara melindungi whatsapp agar aman dari upaya pencurian oleh orang yang tak bertanggung jawab?
terdapat 6 tips yang dapat kamu lakukan untuk mencegah terjadinya peretasan di antaranya ialah:

Download Video Tiktok Tanpa Watermark Gratis

1. periksa fitur perangkat yang tertaut, jika terdapat perangkat yang tidak dikenal tertaut maka segeralah keluarkan perangkat tersebut.

2. Tetap awasi ponselmu. Hal ini bertujuan untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tak diinginkan yang bisa saja dilakukan oleh orang- orang di sekitar anda.

3. Kunci aplikasi Whatsapp. Selanjutnya, kamu dapat mengunci aplikasi Whatsapp sebagai upaya pengamanan. Selain WA kamu juga dapat mengunci aplikasi – aplikasi yang menurutmu penting dan berisiko untuk di retas.

4. Hindari menautkan perangkat sembarangan. Menyambungkan atau menautkan perangkat dengan koneksi WiFi yang tak dikenali terutama di tempat umum juga dapat menjadi penyebab terjadinya peretasan. Maka untuk itu hindarilah hal tersebut.

5. Aktifkan fitur verifikasi dua langkah. Untuk memberikan keamanan ekstra kamu perlu mengaktifkan fitur ini agar terhindar dari upaya peretasan oleh pihak yang tak bertanggung jawab terhadap akun WA mu.

Baca juga:  2 Cara Mudah Mengunggah Status WA Agar Berkualitas HD

6. Mengirim laporan. Jika akun WA sudah terlanjur diretas oleh orang lain, maka segeralah menonaktifkan akunWA mu. Kirimkanlah Email ke support@whatsapp.com. Dan setelah itu jangan akses akun Wa selama 30 hari maka akun tersebut secara otomatis akan terhapus dan tidak dapat dipulihkan kembali.

Demikianlah 6 tips dari kami yang dapat kamu lakukan untuk mencegah terjadinya peretasan. Cukup mudah bukan? Semoga membantu!

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *