INTERNET

Ikuti Cara Ini Untuk Menyalin Semua URL pada Tab di Google Chrome dengan Cepat

×

Ikuti Cara Ini Untuk Menyalin Semua URL pada Tab di Google Chrome dengan Cepat

Sebarkan artikel ini

Ikuti Cara Ini Untuk Menyalin Semua URL pada Tab di Google Chrome dengan Cepat. Melakukan aktivitas browsing di Internet pada browser seperti Google Chrome sangatlah menyenangkan, hingga tak terasa banyak tab yang dibuka saking banyaknya hal yang ingin dicari dan juga diketahui. Karena semua informasi dalam tab yang kamu buka sangatlah penting, pasti terlintas dibenakmu untuk menyalin URL Informasi tersebut dan menyimpannya bukan, untuk dapat diakses dikemudian hari? Namun, pernahkah terpikirkan olehmu akan sangat ribet dan buang-buang waktu bila menyalinnya tab dengan jumlah puluhan secara satu persatu?

Tenang, ada cara cepatnya kok. Dengan cara yang akan kami uraikan berikut ini kamu bisa menghemat tenagamu dan juga waktumu tentu saja, kamu mau tahu gimana cara cepat dalam melakukannya? Makanya simak artikel ini sampai selesai, ya, dan kamu akan menemukan langkah-langkahnya.

Download Video Tiktok Tanpa Watermark Gratis

Cara Menyalin Semua URL di Google Chrome

Baca juga:  Cara Mengecilkan Ukuran Foto dengan Mudah, Bisa sampai 200 KB, Lho

Google Chrome menawarkan berbagai fitur berguna kepada semua penggunanya, termasuk kemampuan untuk menyalin semua URL di tab terbuka. Untuk melakukannya, ikuti langkah-langkah di bawah ini:
-Buka Google Chrome Anda
-Klik ikon Bintang di bilah alamat atau menekan Ctrl + D dan memilih atau membuat folder. Anda juga dapat mengganti nama bookmark
-Dengan tab terbuka, klik ikon tiga titik vertikal di pojok kanan atas
-Selanjutnya, arahkan kursor Anda ke Bookmark, dan klik Bookmark semua tab. Atau, Anda dapat menekan Ctrl + Shift + D
-Menu pop-up akan muncul menanyakan di mana Anda ingin menyimpan tab. Setelah Anda menentukan pilihan, klik tombol Simpan
-Sekarang, buka ke Pengelola Bookmark dengan mengklik ikon tiga titik vertikal dan pilih Pengelola bookmark. Atau tekan Ctrl + Shift + O
-Di pengelola bookmark, buka folder dengan tab dan tekan Ctrl + A untuk memilih semua bookmark, lalu klik kanan pada bookmark apa pun dan klik Salin
-Terakhir, buka note atau dokumen Word. Kemudian, klik kanan dan Tempel atau tekan Ctrl + V, dan tautan bookmark akan muncul sebagai teks biasa.

Baca juga:  Kouta Genflix AXIS Sebenarnya Bisa Untuk Apa Saja Sih? Ini Jawabannya!

Nah, itulah cara menyalin URL dengan cepat pada browser Google Chrome yang bisa kamu coba, semoga berguna, ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *