Cara Mudah Pinjam Buku di Aplikasi iPusnas, Bagi Kamu yang Suka Baca. Sebagai salah satu upaya dalam mengalakkan minat baca masyarakat Indonesia di era digital, perpusnas atau perpustakaan nasional republik Indonesia pada akhirmya meluncurkan aplikasi ipusnas yang dapat diakses dengan mudah melalui smartphone dan PC. Pada aplikasi iPusnas tersebut, telah tersedia berbagai macam jenis buku yang dapat dibaca secara gratis pada aplikasinya. Nggak hanya berguna untuk melakukan peminjaman buku, aplikasi iPusnas juga dapat kamu gunakan untuk menjalin relasi dengan sesama pembaca disana, lho, keren kan? Jadi bisa nambah teman baru.
Seperti halnya, perpustakaan fisik, dalam meminjam buku pada aplikasi iPusnas, pengguna juga dibatasi oleh waktu pinjam nih. nah, sementara itu, jika kamu buku yang kamu pinjam ternyata sedang dipinjam oleh orang lain, maka kamu perlu menunggu dulu nih, sampai tiba giliranmu untuk mendapatkan buku yang ingin kamu pinjam. Untuk kalian yang tertarik melakukan peminjaman buku di iPusnas, kamu dapat menyimak panduan lengkapnya melalui artikel ini, ya, yuk disimak..

Cara Pinjam Buku di iPusnas
Dibanding meminjam buku melalui perpustakaan, meminjam buku melalui iPusnas dirasa jauh lebih praktis dan mudah dilakukan. Nggak hanya itu jika kamu terlambat mengembalikan buku di iPusnas, kamu tidak akan dikenai denda, seperti halnya meminjam melalui perpustakaan fisik. Untuk tatacara meminjam buku di iPusnas, kamu dapat melakukannya dengan langkah-langkah sebagai berikut:
-Unduh aplikasi iPusnas melalui Playstore atau App Store
-Buka aplikasi dan pilih fitur yang digunakan untuk mendaftarkan diri ke aplikasi iPusnas, seperti fitur terconnect with Facebook, dan connect with Email.
-Lakukan registrasi.
-Lakukan forgot dan ubah password jika kata kunci yang dimiliki salah,
-Pilih fitur library. Library merupakan katalog buku serta berperan sebagai store dalam iPusnas.
-Pilih buku yang akan dipinjam.
-Selanjutnya, pilih “pinjam” untuk meminjam buku. Apabila buku sedang dipinjam pembaca lain maka, aplikasi iPerpusnas akan menampilkan keterangan “antrean”.
-Untuk mengembalikan buku, pergi ke fitur rak buku dan pilih tanda titik tiga pada buku yang dipinjam, lalu pilih “kembalikan”.
Selain iPusnas, aplikasi serupa yang juga diluncurkan pemerintah untuk meningkatkan minat baca di era digital, ialah aplikasi EPerpusdikbud. Sama seperti iPusnas, Eperpusdikbud juga dapat diakses secara mudah dan gratis melalui perangkat gadget masing-masing.
Dengan adanya perpustakaan digital seperti iPusnas dan Eperpusdikbud tersebut, kamu nggak punya alasan lagi, nih, buat malas membaca. Menyediakan waktu 10 menit untuk baca buku nggak susah bukan ? Yuk, ah, cobain iPusnas buat baca buku.