Siapa bilang masuk MyTelkomsel hanya bisa lewat aplikasi? Tanpa aplikasi pun bisa lho.Asal telah punya akun sebelumnya, mengakses MyTelkomsel dapat dilakukan dengan cara lain. Akses MyTelkomsel tanpa aplikasi ini berguna sekali nih, untuk kamu-kamu yang tidak ingin memasang banyak aplikasi di Hp dengan alasan keterbatasan kapasitas penyimpanan. Untuk Cara Mudah Mengakses MyTelkomsel Tanpa Aplikasi, yuk simak saja ulasannya berikut ini.
MyTelkomsel telah menjadi sahabat setia bagi segenap pengguna Telkomsel di seluruh tanah air lewat aplikasi ini, akses informasi terhadap berbagai layanan dari Telkomsel jadi lebih mudah. Mau beli paket, pulsa, tukar poin sampai mengecek bonus, semua bisa dilakukan hanya lewat satu aplikasi saja. Karena kegunaannya yang oke ini, sebagai pengguna Telkomsel kamu jangan malas-malas berkunjung ke aplikasi ini ya.

Kegunaan Aplikasi MyTelkomsel
Aplikasi MyTelkomsel mempunyai beragam kegunaan didalamnya. diantara kegunaan tersebut adalah sebagai berikut:
- Beli paket dan isi pulsa dengan berbagai metode pembayaran yang tersedia.
- Pantau pulsa, kuota, masa aktif kartu SIM, dan jumlah Telkomsel POIN kamu dengan mudah.
- Mengecek promo dan diskon menarik Telkomsel serta jumlah poin Telkomsel.
- Dapat digunakan untuk berkirim hadiah atau paket ke nomor Telkomsel lain.
- Ikuti program Daily Check-In dan dapatkan hadiah-hadiah seru setiap harinya.
- Dapatkan #CashbackNampol untuk transaksi pengisian pulsa, pembelian paket, dan pembayaran tagihan.
- Temukan lokasi gerai GraPARI terdekat dengan mudah.
Masuk MyTelkomsel Tanpa Aplikasi
Untuk mengakses layanan MyTelkomsel tanpa aplikasi sendiri, kamu dapat dengan mudah melakukannya lewat langkah-langkah berikut ini:
- Buka browser di ponsel atau perangkatmu, dan masukkan alamat https://my.Telkomsel.com/login di bilah pencarian.
- Setelah alamat situs diketikkan, kamu akan dibawa ke halaman masuk resmi MyTelkomsel.
- Khusus kamu, yang belum punya akun MyTelkomsel sebelumnya, bisa mendaftarkan diri terlebih dahulu.
- Caranya, daftar menggunakan akun sosial media atau emailmu.
- Setelah berhasil mendaftar, kamu bisa langsung melakukan login ke akun MyTelkomsel melalui situs web ini.
- Masukkan informasi yang kamu gunakan saat pendaftaran.
- Selesai. Kini akunmu MyTelkomselmu telah selesai dibuat dan kamu pun siap mengakses berbagai layanan dan promo menarik dari MyTelkomsel melalui browser ponselmu.
Masuk akun MyTelkomsel tanpa akun diatas, bisa dijadikan opsi untuk kamu yang malas memasang aplikasi tambahan di Hp, tapi masih sangat membutuhkannya untuk keperluan komunikasimu. Nah, selamat menggunakan MyTelkomsel ya dan semoga berguna!








