Tau nggak sih kalo ekarang ada fitur keren dari Meta yang namanya Meta AI. Dengan Meta AI, kamu bisa dapetin jawaban instan langsung di obrolan grup tanpa harus keluar aplikasi. Fitur ini bikin diskusi jadi lebih interaktif dan informatif.
Meta AI ini semacam asisten virtual yang siap bantu jawab pertanyaan atau kasih info yang kamu butuhin. Nggak perlu repot buka browser atau aplikasi lain, cukup panggil Meta AI di grup WhatsApp kamu, dan dia bakal kasih jawaban yang kamu cari. Praktis banget, kan?
Selain itu, Meta AI juga bisa bantu dalam berbagai topik, mulai dari info umum, rekomendasi, sampai bantu nyelesain tugas sederhana. Jadi, obrolan di grup bisa lebih seru dan bermanfaat dengan adanya Meta AI. Yuk, simak cara gampang buat masukin Meta AI ke grup WhatsApp kamu!
Panduan Lengkap Menambahkan Meta AI ke Grup WhatsApp
1. Update Aplikasi WhatsApp
Pastikan WhatsApp di ponsel kamu udah versi terbaru. Kalau belum, segera update lewat Play Store atau App Store biar fitur Meta AI tersedia.
2. Buka Grup WhatsApp
Pilih dan buka grup di mana kamu mau pakai Meta AI.
3.Panggil Meta AI
Di kolom chat, ketik simbol “@” (at).
Setelah itu, akan muncul daftar kontak dan opsi; pilih “Meta AI” dari daftar tersebut.
- Ketik Pertanyaan atau Perintah
Setelah memilih Meta AI, ketik pertanyaan atau perintah yang kamu inginkan. Misalnya, “@Meta AI, apa rekomendasi film seru buat ditonton malam ini?”
5.Lalu Kirim Pesan
Setelah mengetik pertanyaan, tekan tombol kirim. Meta AI akan merespons dengan jawaban atau informasi yang kamu butuhkan.
Fitur ini bikin diskusi jadi lebih hidup dan informatif. Jadi, nggak ada lagi alasan buat bingung cari info saat ngobrol bareng temen-temen di grup. Selamat mencoba dan semoga obrolan kamu makin seru dengan kehadiran Meta AI!