AI

Cara Mudah Aktifkan Pencarian Google dengan AI

×

Cara Mudah Aktifkan Pencarian Google dengan AI

Sebarkan artikel ini

Cara Mudah Aktifkan Pencarian Google dengan AI. AI kini menjadi bagian yang tak terpisahkan dalam penggunaan Teknologi. Nyaris semua perusahaan berlomba-lomba untuk menghadirkan AI kedalam platform mereka. Sebagai perusahaan besar Dunia, Google tentu juga nggak mau ketinggalan.  AI  di Google ini dapat ditemukan salah satunya pada mesin pencarian. Yaps, kini hasil pencarian Google Terintegrasi dengan AI lho.

Pengintegrasin mesin pencari Google dengan AI ini sendiri memiliki segudang kelebihan, salah satunya adalah hasil pencarian yang lebih luas serta lebih efisien.  Jika kamu tertarik  dengan mengenai hasil pencarian Google berbasis AI ini, yuk bahas bersama fitur serta cara mengaktifkannya melalui artikel ini.

Pencarian Google Berbasis AI dan Fitur-Fitur Didalamnya

Baca Juga :  Google Perketat Akses Aplikasi ke Media Pengguna Android, Mulai Berlaku 2025

Hadirnya pencarian Google berbasis AI ini bertujuan untuk  meningkatkan pengalaman  pengguna saat mencari data atau informasi pada Google. Dengan pengintegrasian tersebut, diharapkan pengguna akan memperoleh hasil pencarian yang akurat serta efisien

Hasil pencarian Google berbasis AI ini dirancang Google dengan berbagai fitur menarik didalamnya, yaitu:

  • Search generative experience (SGE): Google menggunakan teknologi AI generatif untuk menyajikan hasil pencarian secara  ringkas dan menyeluruh,  tanpa harus bersusah payah membaca keseluruhan informasi yang ada
  • Personalisasi: AI  memahami apa yang diinginkan pengguna. oleh karenanya, hasil pencarian nantinya akan disesuaikan dengan kebutuhan individu itu sendiri
  • Pengenalan bahasa alami: Teknologi AI memungkinkan mesin pencari untuk lebih memahami pertanyaan atau kata kunci yang dimasukkan.
  • Eksperimen dan pengembangan: Google terus melakukan pengembangan  domain pencarian berbasis AI melalui fitur seperti Search Labs. Pengembangan tersebut  mencakup pengujian serta perbaikan dalam algoritma pencarian.
  • Coba contoh kueri: Pengguna dapat mencoba contoh kueri untuk mencari tahu cara kerja mesin pencari dalam menggunakan AI untuk menampilkan data dan informasi secara ringkas dan informatif.
Baca Juga :  Canggih, Inilah 5  Teknologi AI yang Digunakan di Olimpiade Paris 2025 

Cara mengaktifkan pencarian Google berbasis AI

Pencarian berbasis AI ini dapat dikatifkan baik melalui ponsel maupun komputer. Untuk pengaktifan melalui ponsel dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut:

1. Melalui ponsel

  • Buka aplikasi Google di ponsel.
  • Login dengan akun Google dan pastikan tidak menggunakan mode penyamaran (incognito).
  • Setelah masuk, ketuk ikon Labs di bagian kiri atas.
  • Aktifkan toggle eksperimen pada opsi SGE.
  • Cobalah langsung dengan memilih opsi ‘Coba contoh kueri’.
  • Selesai.
Baca Juga :  Manfaatin Meta AI Buat Tambah Cuan, Begini Caranya!

2. Melalui komputer

Sementara itu, untuk mengaktifkan melalui komputer, dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut:

  • Buka peramban Chrome dan login ke akun Google (tanpa mode penyamaran).
  • Klik Tab Baru atau ikon ‘+’ di bagian atas browser.
  • Pada bagian kanan atas, klik ikon Labs.
  • Aktifkan toggle eksperimen saat diarahkan ke opsi akses SGE.
  • Cobalah langsung dengan memilih opsi ‘Coba contoh kueri’.
  • Selesai.

Karena masih dalam fase pegembangan , ada kemungkinan  kualitas dan ketersediaan informasinya didalamnya belum cukup banyak. Tapi, walaupun demikian, jangan ragu untuk mencoba, ya. Semoga berguna!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *