Saat ini WhatsApp menjadi salah satu aplikasi pesan instan yang cukup populer di dunia. Akan tetapi, aplikasi ini mempunyai batas dalam hal personalisasi. salah satunya adalah ketika ingin mengubah jenis dan bentuk font teks di profil pengguna.
Pada dasarnya pengguna hanya dapat membuat nama mereka berdasarkan font standar yang terdapat di ponsel mereka. Pengguna tidak dapat mengubah jenis dan bentuk font sesuai keinginan.

Bagi anda yang ingin memiliki tampilan beda dan membuat profil menjadi lebih menarik, tentu ini sungguh mengecewakan. Namun tidak perlu khawatir, terdapat alternatif yang dapat Anda coba dengan menggunakan pihak ketiga seperti instafonts.io.
Sebagai informasi bahwa Instafonts.io merupakan situs web yang memungkinkan Anda untuk mengubah teks dalam berbagai gaya font yang menarik dan unik. Terdapat beragam jenis font yang dapat anda gunakan untuk membuat tampilan profil whatsapp.
Cara Mengganti Font Profil WhatsApp Agar Lebih Menarik
Artikel berikut akan memberikan langkah langkah mengubah bentuk font pada profil whatsapp menjadi lebih menarik.
Masuk ke laman instafonts.io
Pertama-tama anda harus membuka browser di perangkat Anda kemudian ketikkan instafonts.io. setelah masuk, ke halaman tersebut terlihat antarmuka yang intuitif dan mudah digunakan.
Tentukan Jenis Font
Apabila berhasil masuk ke situs instafonts.io, Anda akan diberikan berbagai pilihan gaya font. Tentukan berbagai opsi yang ada dan pilih gaya font sesuai keinginan anda. Selanjutnya anda dapat mencoba beberapa gaya untuk melihat mana yang paling cocok.
Tuliskan Teks
Pada sebuah kolom teks yang tersedia, ketikkan nama yang ingin Anda gunakan di WhatsApp. Lalu secara otomatis laman ini akan menampilkan pratinjau teks Anda dalam gaya font yang telah tersebut. alhasil Anda dapat mengetahui seperti apa tampilannya sebelum Anda memutuskan untuk menggunakannya.
Copy Teks
Jika telah sesuai dan puas dengan hasilnya, copy teks tersebut. Untuk melakukannya cukup dengan menekan tombol salin. Namun dapat juga dengan dengan tahan dan geser teks dan menyalinnya secara manual.
Masuk ke WhatsApp dan Edit Profil
Buka aplikasi whatsapp dan masuk ke menu profil. Lalu pilih kolom nama.
Tempel Teks
Pada kolom nama sebelumnya, selanjutnya tempelkan teks yang telah anda copy sebelumnya di laman instafonts tadi.
Simpan Perubahan
Langkah terakhir adalah simpan perubahan tersebut jika telah merasa cocok.
Membuka wathsap