WHATSAPP

Cara Mengatasi Notifikasi yang Tidak Aktif di Whatsapp

×

Cara Mengatasi Notifikasi yang Tidak Aktif di Whatsapp

Sebarkan artikel ini

Umumnya nada dering notifikasi aplikasi WhatsApp akan terdengar ketika menerima chat baru atau panggilan telepon masuk. Pada kondisi tertentu, nada dering WhatsApp tidak aktif sehingga anda mungkin melewatkan chat atau telepon masuk. Terlebih lagi notifikasi tersebut berisikan pesan penting.

Nada dering notifikasi WhatsApp yang tidak aktif umumnya terjadi akibat sejumlah faktor. Mulai dari perangkat tidak terhubung dengan jaringan internet, aktifnya mode jangan ganggu, sampai gangguan atau bug pada sistem aplikasi perangkat.

Download Video Tiktok Tanpa Watermark Gratis

Artikel berikut akan membahas cara mengatasi nada dering WhatsApp tidak terdengar berdasarkan laman resmi WhatsApp.

Cara Mengatasi Notifikasi yang Tidak Aktif di Whatsapp

1. Cek keterhubungan jaringan

Kinerja WhatsApp sangat bergantung pada jaringan internet. Sehingga apabila tidak terhubung, WhatsApp tidak berguna termasuk tidak bisa menerima notifikasi. Oleh karena itu lakukan pengecekan pada antara perangkat dan koneksi internet.

Baca juga:  5 Tips Ambil Status Orang di WhatsApp dengan Mudah Anti Gagal

2. Periksa pengaturan notifikasi aplikasi WhatsApp

Nada dering WhatsApp yang tidak terdengar terjadi karena anda mengaturnya dalam mode nonaktif. Oleh sebab itu, anda perlu memeriksa pengaturan notifikasi WhatsApp pada ponsel aktif atau nonaktif lewat menu pengaturan perangkat.

Caranya adalah masuk ke pengaturan pengguna. Kemudian pilih pengaturan bertajuk Notifikasi, lalu pilih aplikasi WhatsApp dan pastikan bahwa notifikasi telah aktif.

3. Matikan mode jangan ganggu di perangkat

Berbagai perangkat terdapat mode jangan ganggu atau Do Not Disturb (DND). Fitur ini memungkinkan ponsel tidak menampilkan notifikasi, termasuk dari aplikasi WhatsApp. Dengan begitu, anda harus memeriksa dan mematikan mode tersebut saat dalam kondisi aktif.

4. Matikan dan Nyalakan Ulang Perangkat

Baca juga:  Biar Nggak Monoton, Begini Cara Tambahkan Musik ke Story Whatsapp

Selain itu untuk mengatasi permasalahan ini adalah dengan restart ponsel. Restart dapat mengatur kembali sistem ponsel yang berpotensi sebagai penyebab nada dering WhatsApp tidak aktif.

Caranya adalah dengan tekan dan tahan lama tombol daya hingga ponsel nonaktif. Setelah itu tunggu selama 15 hingga 30 detik. lalu tekan dan tahan kembali tombol daya untuk mengaktifkan ponsel kembali.

5. Lakukan pembaruan pada aplikasi WhatsApp

Jika sistem tidak mengalami masalah, penyebab lainnya dapat anda temukan pada sistem aplikasi WhatsApp. Dengan demikian anda harus mencoba untuk melakukan pembaruan pada aplikasi jika tersedia di App Store atau Google Play Store. Pembaruan aplikasi ini umumnya menghadirkan perbaikan untuk sejumlah bug. Salah satu perbaikan ini merupakan penyebab dari masalah notifikasi ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *