TELEGRAM

Cara Mengaktifkan Slow Mode Telegram untuk Memberi jeda Pada Pesan di Grup

×

Cara Mengaktifkan Slow Mode Telegram untuk Memberi jeda Pada Pesan di Grup

Sebarkan artikel ini

Cara Mengaktifkan Slow Mode Telegram untuk Memberi jeda Pada Pesan di Grup. Tahukah kalian kalau pada aplikasi Telegram terdapat fitur yang bernama slow mode atau mode lambat? Nah, fitur mode lambat ini sendiri merupakan fitur yang memungkinkan admin untuk dapat mengatur waktu jeda setiap anggota untuk  mengirim pesan  pada grup. waktu jeda ini sendiri bisa bervariasi, mulai dari hitungan detik sampai 1 jam pun bisa lho, wah..

Nah, dengan adanya mode lambat pada telegram ini dapat meminimalisir chat-chat penting tertimbun dengan chat yang datang secara bertubi-tubi, hmm, menarik bukan fitur Telegram yang satu ini? apa kamu ingin mencobanya? Nah, kalau kamu ingin mencobanya, kamu bisa mengetahui langkah-langkah penggunaannya dari artikel ini, ya, yuk lansung simak saja…

Download Video Tiktok Tanpa Watermark Gratis

Cara Mengaktifkan Mode Lambat di Telegram

Baca juga:  7 Cara menghasilkan uang dari telegram mudah dan terbukti 100%

Untuk mengaktifkan mode lambat di Telegram ini sendiri, pastikan kamu adalah seorang admin dalam grup tersebut, ya, nah, kalau sudah, kamu bisa melakukan pengaktifan mode lambat dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi Telegram.
  2. Pilih grup yang ingin Anda aktifkan fitur mode lambat di dalamnya.
  3. Selanjutnya, klik nama grup di bagian atas. Lalu klik ikon pensil.
  4. Pilih menu Permissions. Lalu menu Slow Mode, lalu atur waktu delay sesuai keinginan.
  5. Terakhir, klik ikon centang pada kanan atas.

Begitu Mode Lambat diaktifkan, anggota grup yang ingin mengirim pesan berikutnya tidak mendapati ikon send, melainkan keterangan limit waktu delay.

Nah, kalau nanti kamu ingin menonaktifkan mode lambat ini , kamu bisa melakukannya dengan cara berikut ini ya:

Baca juga:  Barang Rusak Saat Beli di Tokopedia, Begini Cara Komplainnya
  • Buka pengaturan Mode Lambat pada grup seperti langkah diatas. Kemudian pada menu Slow Mode, ganti pengaturan waktu menjadi off. Langkah ini menjadikan mode lambat secara otomatis menjadi non aktif.
  •  Gimana, cukup mudah diikuti bukan langkah-langkah diatas? dengan mengetahui cara menggunakan slow mode pada Telegram ini, kamu dapat mencegah pesan-pesan pada grup menjadi bertumpuk, yang pada akhirnya akan menenggelamkan pesan-pesan penting didalamnya.

Nah, itulah informasi seputar cara penggunaan mode lambat atau slow mode di Telegram yang telah kami paparkan untukmu, semoga bermanfaat, ya! 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *