BERITA TEKNOLOGIINTERNET

Cara Lihat Kode QR WiFi untuk Berbagi Saat Lupa Password

×

Cara Lihat Kode QR WiFi untuk Berbagi Saat Lupa Password

Sebarkan artikel ini

WiFi merupakan salah satu jaringan alternatif ketika tidak menggunakan jaringan seluler. Saat kamu ingin membagikan WiFi ke perangkat lain, pastinya kamu membutuhkkan password untuk bisa mengaksesnya. Namun bagaimana jika kamu yang ingin berbagi malah lupa dengan password-mu sendiri?

Tenang saja, beberapa perangkat saat ini sudah hadir dengan berbagai layanan yang akan memudahkanmu berbagi WiFi dengan perangkat lain. Misalnya saja perangkat Oppo yang sudah memiliki fitur berbagi WiFi hanya dengan kode QR.

Jadi, kamu bisa berbagi WiFi tanpa harus mengingat password. Hanya dengan scan kode QR di layar perangkatmu, perangkat yang ingin kamu bagikan pun akan langsung terhubung dengan WiFi yang kamu gunakan.

Sebelum membagikan WiFi dengan kode QR ini, kamu harus memperhatikan beberapa hal terlebih dahulu, di antaranya yaitu:

  • Pastikan HP Oppo milikmu sudah terhubung dengan WiFi yang ingin dibagi
  • Kamu juga harus memastikan bahwa ColorOS atau MIUI yang ada di HP sudah diperbarui agar fitur Kode QR tersedia
  • Berhati-hatilah saat membagikan kode QR, hanya bagikan dengan orang yang kamu percayai saja

Cara Lihat Kode QR WiFi untuk Berbagi Saat Lupa Password

Adapun cara untuk melihat kode QR tersebut saat lupa dengan password WiFi yang digunakan adalah sebagai berikut:

  • Kunjungi pengaturan Hp Oppo
  • Masuk ke menu “WiFi” atau “WiFi & Jaringan”
  • Pilih jaringan WiFi yang kamu gunakan
  • Ketuk ikon kode QR atau Saher WiFi di bagian samping nama jaringan yang digunakan
  • Masukkan PIN atau Pola Hp yang sudah kamu atur untuk verifikasi keamanan
  • Kode QR akan langsung muncul di layar
  • Bagikan ke perangkat lain agar bisa scan kode QR tersebut
  • Setelahnya, perangkat lain akan terhubung dengan WiFi yang sama denganmu

Seperti yang telah dikatakan bahwa kode QR ini hanya tersedia di software terbaru saat ini. Jadi, jika HP Oppo-mu masih menggunakan software lawas, cobalah untuk mengupdatenya.

Itulah yang dapat diberikan mengenai cara lihat kode QR WiFi untuk berbagi saat lupa password di kesempatan kali ini. Semoga informasi ini dapat membantu. Selamat mencoba!

Download Video Tiktok Tanpa Watermark Gratis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *