Cara Kirim Parsel Hari Raya Lewat Gosend, Dijamin Cepat Sampai. Jelang hari raya besar seperti lebaran, salah satu tradsisi yang kerap dilakukan oleh orang indonesia ialah mengirim parcel atau hampers ke orang terdekat. Hampers lebaran tersebut biasanya berisi beragam jenis isian, mulai dari makanan hingga kebutuhan pokok. Nah, biar pengiriman parcel ke teman maupun kerabat nggak ribet, kamu bisa menggunakan salah satu layanan yang dimiliki oleh Gojek, yaitu Gosend, kamu sudah tahu caranya belum?
Nah, kalau belum, pada artikel kali ini kami akan beritahukan caranya buatmu, kamu tertarik? Yuk simak bersama caranya dibawah ini.

Cara Kirim Bingkisan Hari Raya Lewat GoSend
GoSend merupakan salah satu layanan yang dimiliki oleh perusahaan Gojek, Nah, kamu bisa menggunakan layanan ini untuk mengirim hampers lebaranmu ke orang tercinta dengan cara berikut ini :
- Buka aplikasi Gojek dari perangkatmu
- Pastikan sudah login menggunakan email atau nomor ponsel
- Di halaman beranda, pilih menu ‘GoSend’
- Aplikasi pun akan menampilkan dua opsi. Ada pengiriman dalam kota dan luar kota. Pilih salah satu sesuai kebutuhan
- Masukkan lokasi pengiriman dengan mengetuk kotak pencarian ‘Cari lokasi pengiriman’ atau klik menu ‘Pilih lewat peta’ untuk drop pin lokasi
- Isi detail penerima. Pastikan nomor ponsel yang dimasukkan aktif dan bisa dihubungi
- Sesuaikan juga kategori isi paket
- Pilih perlindungan ekstra jika perlu memberikan proteksi asuransi pada barang kiriman. Klik ‘Nanti, deh’ untuk melewatinya
- Masukkan detail pengambilan paket. Termasuk alamat, nama pengirim, juga nomor telepon aktif
- Pilih berat barang yang dikirim
- Sesuaikan menu pengantaran yang dipilih dan harganya
- Pilih juga opsi pembayaran sesuai kebutuhan
- Klik ‘Pesan’ untuk order kurir untuk mengirim parselmu.
Nah, demikianlah cara melakukan pengiriman bingkisan lebaran melalui GoSend yang bisa kamu coba, semoga membantu yaa..