BERITA TEKNOLOGIFACEBOOK

Cara Cepat Gajian dari Facebook Professional 2026, Cek Tipsnya!

×

Cara Cepat Gajian dari Facebook Professional 2026, Cek Tipsnya!

Sebarkan artikel ini

Saat ini, Facebook Pro sudah menjadi salah satu sumber penghasilan banyak orang. Mulai dari para kreator media sosial lain yang beralih ke Facebook untuk menghasilkan uang, hingga para pemula yang juga tertarik untuk membuat konten video agar bisa gajian.

Cara untuk berkarya di Facebook Pro ini pun sangat mudah. Hanya dengan menggunggah video, kreator bisa mendapat uang dari sana. Namun meski hanya video, kreator perlu memerhatikan syarat dan standr komunitas yang telah ditetapkan.

Sebenarnya, kreator tidak bisa hanya membuat video sekali rekam lalu diunggah tanpa sentuhan sedikit pun. Kreator harus membuatnya terlihat lebih menarik, namun tidak mengubah terlalu banyak. dengan begitu, konten akan tetap orisinil tetapi memiliki daya tariknya tersendiri.

Strategi seperti ini perlu diterapkan agar menarik banyak audiens dan Facebook pu semakin merekomendasikan konten Anda ke lebih banyak pengguna. Ini akan membuka kesempatan monetisasi yang lebih besar juga.

Jadwal Gajian Kreator Facebook Pro

Apabila akun Facebook Pro Anda sudah dimonetisasi, Anda akan mendapatkan penghasilan dari konten ang memiliki performa tinggi. Dan gaji akan bisa Anda terima sesuai dengan jadwal yang ditetapkan Meta.

Strawberries

Kreator Facebook Pro akan gajian di setiap tanggal 21 setiap bulannya. Namun pembayaran gaji ini merupakan akumulasi i bulan sebelumnya. Misalnya, kreator mendapat gaji ditanggal 21 bulan Februari, Artinya, gaji yang didapatkan tersebut adalah hasil konten di bulan Januari.

Jadwal gajian ini tidak bisa diubah karena memang sudah ditetapkan sejak awal. Namun, ada beberapa cara yang bisa kreator lakukan untuk mempercepat gajian, sehingga saat tanggal pencairan datang, kreator dapat mencairkan pendapatan langsung.

Di artikel ini, Anda akan menemukan informasi mengenai Cara Cepat Gajian dari Facebook Professional, Cek Tipsnya! untuk bisa menikmati gajian tanpa harus menunggu mengumpulkan banyak saldo.

Cara Cepat Gajian dari Facebook Professional, Cek Tipsnya!

1. Aktifkan Mode Profesional

Langkah pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan beralih ke mode profesional terlebih dahulu. Dengan ini, Anda akan membuka kesempatan monetisasi konten. Aktifkan monetisasi dengan syarat yang telah ditentukan.

2. Pahami dan Patuhi Syarat Monetisasi

Agar akun Anda dianggap layak untuk dimonetisasi oleh Facebook, Anda harus memahami dan mematuhi syarat monetisasi yang berlaku. Pastikan jug Anda memiliki minimal 500 followers aktif selama 30 hari berturut-turut.

Strawberries

3. Turunkan Ambang Batas Payout

Ambang batas payout bisa Anda atur sesuai keinginan Anda. Anda bisa mengatur agar pembayaran masuk saat saldo sudah mencapai USD 25 atau sekitar Rp400 ribuan. Jadi, Anda tidak perlu menunggu hingga mendapatkan USD 100 yang membuat gajian akan semakin lama.

4. Fokus pada Konten Reels dan Video

Peluang untuk mendapatkan ads atau iklan akan semakin besar apabila Anda membuat konten yang menarik dan menghibur audiens. Sehingga, Anda perlu mencari ciri khas konten Anda agar tetap dikenal sebagai milik Anda sendiri.

5. Bangun Interaksi dan Waktu Menonton Audiens

Menarik audiens bisa dilakukan dengan membuat judul, caption, hingga thumbnail yang membuat orang penasaran atau mau menonton hingga berkomentar di video Anda. Lalu, Anda juga bisa membangun interaksi dengan membalas komentar.

Semoga informasi mengenai Cara Cepat Gajian dari Facebook Professional 2026, Cek Tipsnya! ini dapat membantu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *