RAGAMTUTORIAL

Cara Buat QRIS LinkAja Anti-Ribet!

×

Cara Buat QRIS LinkAja Anti-Ribet!

Sebarkan artikel ini

Cara Buat QRIS LinkAja Anti-Ribet!. QRIS (Quick Response Code Indonesia Standard) merupakan standar kode QR yang menyatukan berbagai jenis kode QR yang disediakan oleh Penyedia Jasa Sistem Pembayaran Indonesia (PJSP). Dikembangkan bekerja sama dengan Bank Indonesia, QRIS semakin mudah dan cepat melakukan transaksi menggunakan kode QR  sejak diberlakukan secara nasional pada 1 Januari 2020. Salah satu e-wallet yang mendukung QRIS adalah LinkAja yang memberikan pengalaman bertransaksi cepat dan nyaman.

QRIS LinkAja tidak hanya menawarkan kenyamanan dan kecepatan transaksi, tetapi juga  tingkat keamanan yang tinggi, beragam keuntungan menarik, dan kemudahan penggunaan, meningkatkan pengalaman pembayaran digital Anda serta menjadikan transaksi  lebih efisien dan cepat. Dengan  teknologi QR, pembayaran dapat diselesaikan hanya dengan memindai kode QR, sehingga tidak memerlukan uang tunai dan proses manual yang memakan waktu.

Keamanan transaksi menjadi prioritas utama di QRIS LinkAja. PIN diperlukan untuk semua pembayaran yang dilakukan melalui aplikasi. Ini memberikan perlindungan tambahan terhadap penyalahgunaan dan kesalahan transmisi. Penggunaan teknologi digital juga mengurangi risiko kehilangan uang fisik. Kemudahan penggunaan QRIS LinkAja juga terletak pada kesederhanaannya. Cukup buka aplikasi dan scan kode QR yang disediakan merchant untuk menyelesaikan transaksi. Tidak perlu membawa uang tunai atau kartu fisik, sehingga proses pembayaran lebih nyaman dan efisien. Dalam artikel ini, kami sudah merangkum beberapa langkah atau cara membuat Qris linkAja.

Baca Juga :  Google Kasih Warning! Jangan Angkat Telepon dari Nomor Ini

Cara membuat QRIS LinkAja :

  • Pertama Buka situs QRIS dan login atau daftar akun jika belum memilikinya.
  • Lalu isi formulir dengan rincian lengkap termasuk industri dan informasi pribadi.
  • Setelah mengisi formulir, klik Lanjutkan.
  • Kemudian pilih metode pembayaran anda (GoPay, DANA, LinkAja, OVO, ShopeePay).
  • Setelah pembayaran anda selesai, klik Konfirmasi Pembayaran.
  • Lalu masuk lagi dan masukkan nama pengguna dan kata sandi anda.
  • Unggah dokumen persyaratan seperti KTP, nomor kartu keluarga, dll.
  • Menunggu persetujuan dari QRIS.
  • Selesai
Baca Juga :  Trik Jitu Maksimalkan Penggunaan Shopee PayLater

Demikianlah penjelasan tentang, Cara Buat QRIS LinkAja Anti-Ribet!. Semoga informasi yang kami bagikan bisa bermanfaat untuk anda. Terima kasih sudah mampir disini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *