Jika kamu baru pertama kali beralih dari android ke iPhone kamu perlu tahu cara untuk mengelola data saat hendak beralih dari HP Android ke iPhone. Salah satu panduan itu adalah cara memindahkan foto dari Android ke iPhone. Saat ingin beralih dari Android ke iPhone, pengguna umumnya bakal perlu memindahkan atau transfer data foto. Dengan dipindahkan, data foto yang sebelumnya ada di HP Android tidak akan hilang ketika pengguna beralih ke iPhone.
Untuk memindahkan data dari android ke iPhone tidak terlalu ribet sebagai mana biasanya. Ini disebabkan karena banyaknya pilihan metode yang bisa dilakukan pengguna. Misalnya, pengguna bisa memanfaatkan aplikasi Move to iOS. Kemudian, pengguna juga menggunakan iCloud untuk memindahkan data foto dari Android ke iPhone. Adapun penjelasan detail mengenai beberapa cara memindahkan foto dari Android ke iPhone adalah sebagai berikut.

Berbagi File Antar Perangkat Sangat Mudah Dengan Cara Berikut
Untuk memindahkan data di perangkat Android ke perangkat IOS atau iPhone kamu dapat menggunakan aplikasi Move to iOS. Aplikasi buatan Apple ini dikembangkan secara khusus untuk memudahkan pengguna Android beralih ke iPhone. Hampir semua data di HP Android, termasuk foto, bisa ditransfer langsung ke iPhone menggunakan Move to iOS. Untuk transfer foto dari Android ke iPhone via Move to iOS, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Unduh aplikasi Move to iOS di Android via Google Play Store
- Lalu, buka aplikasi Move to iOS di Android sampai muncul halaman untuk memasukkan kode verifikasi transfer data ke iPhone. Kode tersebut bisa diperoleh di halaman pengaturan awal iPhone baru.
- Ketika kamu baru mengatur iPhone untuk pertama kali (sebelum bisa masuk ke layar Home), silakan pilih opsi “Mulai Cepat” dan klik “Move Data From Android”.
- Setelah itu, bakal muncul kode verifikasi transfer data ke iPhone. Masukkan kode tersebut ke aplikasi Move to iOS di HP Android.
- Berikutnya, hubungkan HP Android dan iPhone. Pastikan HP Android dan iPhone memakai jaringan WiFi yang sama.
- Jika telah terhubung, pengguna bakal disajikan beberapa pilihan data dari HP Android yang hendak di transfer ke iPhone.
- Kemudian Pastikan telah memilih data file foto dan video.
- Terakhir, tunggu proses transfer selesai dan foto dari HP Android berhasil berpindah ke iPhone.








