INSTAGRAM

Begini Tips Agar Room Chat DM Kamu Menjadi Lebih Menarik!

×

Begini Tips Agar Room Chat DM Kamu Menjadi Lebih Menarik!

Sebarkan artikel ini

Direct Message (DM) merupakan salah satu fitur yang telah Instagram sediakan. Dengan adanya Direct Message (DM) ini memungkinkan kamu bisa berkomunikasi dimanapun, kapanpun dan dengan siapapun.

Syarat utama untuk berkomunikasi lewat Direct Message (DM) adalah harus saling follow dulu. Apabila kamu belum saling follow atau berteman di Instagram, kamu tetap bisa berkomunikasi asalkan penerima menerima persetujuan dari Instagram untuk membalas Direct Message (DM) darimu.

Download Video Tiktok Tanpa Watermark Gratis
Video Trik Rahasia Terbaru

Jika penerima telah menyetujui Direct Message (DM) kamu, maka kamu bisa berkomunikasi dengan bebas dan sepuasnya. Ternyata terdapat hal yang unik loh dari fitur Direct Message (DM) ini yaitu kamu dapat mengubah tema dari room chat kamu sesuai dengan suasana hati kamu.

Baca Juga :  2 Cara Mudah Membuat Add Yours di Instagram untuk Diunggah di Story

Tema Direct Message (DM) ini dapat kamu ubah secara personal loh dengan berbagai pilihan warna dan berbagai tema dan gambar yang telah Instagram sediakan untuk pengguna Instagram.

Kamu dapat menentukan tema tersebut dengan tema yang berbeda-beda setiap orangnya. Adapun tema yang tersedia seperti tema olahraga, Halloween, avatar, Bob Marley, warna, dan masih banyak lagi.

Nah untuk bisa mengganti tema yang berbeda-beda dan sesuai dengan kemauan kamu dan yang pasti tentunya unik dong. Caranya gampang banget, kamu hanya perlu mengaturnya di setelan Instagram kamu. Begini Tips Agar Room Chat DM Kamu Menjadi Lebih Menarik!

Baca Juga :  Trik Menambah Lokasi atau Alamat Pada Bio Instagram Agar Bisnismu Sukses!

Tips Mengubah Tema DM Instagram

  1. Pergilah ke aplikasi Instagram.
  2. Pada bagian pojok kanan atas, klik lambang DM Instagram.
  3. Pilihlah salah satu teman yang sering kamu chat atau siapapun yang kamu inginkan.
  4. Klik pada bagian atas dekat nama teman kamu.
  5. Klik menu Theme.
  6. Klik tema dan scroll ke bawah.
  7. Kliklah tombol di sebelah kanan tema.
  8. Tema telah berhasil berubah.

Kamu juga dapat mengubah tema di bawah layar sebelah kolom chat. Nah, tema ini juga bisa kamu ubah sesuai dengan dengan kesukaan dan suasana hati kamu. Apabila kamu telah bosan, kamu bisa menggantinya dengan suasana yang baru.

Baca Juga :  4 Strategi Instagram untuk Meningkatkan Traffic Website Kamu

Instagram juga tidak membatasi kamu untuk mengganti tema sesuai dengan keinginan kamu. Oleh karena itu, kamu bisa menggantinya kapanpun kamu mau tanpa ada batasan dan limit yang Instagram berikan.

Itulah beberapa tips untuk mengganti tema Direct Message (DM) kamu agar terlihat lebih menarik ketika melakukan chat dengan seseorang. Oleh karena itu, yuk buruan coba fitur terbaru dari Instagram ini untuk mendapatkan pengalaman chat dengan suasana yang sesuai dengan kesukaan kamu. Selamat mencoba dan semoga berhasil!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *