Nggak Hanya Meta AI, WhatsApp Kini Juga Kehadiran ChatGPT, Gimana Cara Pakainya? Cara pakai ChatGPT di WhatsApp sendiri dengan menyimpan nomor ChatGPT di WhatsApp, lalu setelahnya barulah pengguna dapat mengobrol dalam bentuk teks dengan AI milik Open AI ini.
Jika kamu belum tahu, nomor ChatGPT adalah 18002428478. Nomor ini dapat kamu simpan pada kontak WhatsApp milikmu, selayaknya menyimpan kontak pengguna pada umumnya.
Open AI Sendiri memutuskan untuk menghadirkan chatbot andalannya ini di WhatsApp guna memperluas jangkauan penggunanya. ChatGPT di WhatsApp hadir dengan fitur-fitur dasarnya seperti fitur pencarian serta fitur penerjemahan. Hal ini diungkapkan oleh Open AI pada laman media sosial resminya.
‘’Untuk pengalaman yang lebih lengkap dengan akses lebih banyak fitur seperti pencarian, batas yang lebih tinggi, dan personalisasi yang lebih besar, pengguna harus menggunakan ChatGPT langsung melakui akun mereka,” tulis OpenAI
ChatGPT diintegrasikan ke WhatsApp sebagai fitur asisten terbaru di WhatsApp yang bertujuan untuk membantu pengguna dalam berbagai hal seperti menghasilkan ide, mencari informasi, atau hanya sebagai teman mengobrol.
Oleh OpenAI, ChatGPT pada awalnya didesain berbasis teks, lalu kini dikembangkan dalam bentuk suara, dengan demikian, dapat memudahkan percakapan dengan manusia sehingga dapat berinteraksi dengan pengguna dalam bentuk chat atau obrolan.
Dengan hadirnya ChatGPT di WhatsApp, dengan demikian, saat ini di WhatsApp telah tersedia dua chatbot sekaligus, yakni Meta AI, yang belum lama dirilis serta ChatGPT yang lebih dulu hadir. ChatGPT digadang-gadang akan menyaingi ketenaran Meta AI, walaupun sebenarnya tujuannya untuk saling melengkapi dan memberikan banyak pilihan chatbot untuk pengguna.
ChatGPT versi WhatsApp memiliki fitur yang berbeda dengan versinya di Web. Meski demikian, fungsi didalamnya tidak berubah kok, dan tentunya masih layak untuk dicoba. Melalui ChatGPT, kamu dapat melakukan tanya jawab maupun mengobrol layaknya teman.
Diketahui, saat ini ChatGPT masih hadir secara terbatas di beberapa negara. Untuk Indonesia sendiri, ChatGPT di WhatsApp kini sudah dapat diakses. Ngomong-ngomong, kamu sudah coba belum ChatGPT ini di WhatsAppmu?