...
Download Reels Facebook Tanpa Aplikasi
BERITA TEKNOLOGITIPSTRIK

15 Cara Agar Baterai HP Awet Tidak Cepat Habis

×

15 Cara Agar Baterai HP Awet Tidak Cepat Habis

Sebarkan artikel ini

15 Cara Agar Baterai HP Awet Tidak Cepat Habis — Baterai merupakan salah satu komopnen paling penting untuk menjalankan smartphone. Smartphone dengan kesehatan baterai yang bagus akan dapat digunakan dalam jangka panjang. Namun seiring penggunaan, kesehatan baterai ini pasti akan menurun dan membuat performa perangkat tidak optimal lagi.

Namun, terdapat beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk memperlambat penurunan kesehatan baterai HP. Dan di artikel inilah Anda bisa melihat beberapa langkah tersebut. Oleh karena itu, simak terus hingga akhir agar tidak ketinggalan satu pun berita pentingnya.

Dibawah ini 15 Cara Agar Baterai HP Awet Tidak Cepat Habis Sbb :

Berikut adalah langkah-langkah yang bisa Anda ikuti untuk membuat baterai HP lebih awet dan tidak cepat habis saat digunakan, terlebih ketika situasi darurat.

1. Manfaatkan Mode Hemat Daya

Sebagian besar ponsel saat ini sudah dilengkapi dengan mode hemat daya yang jika diaktifkan akan dapat membatasi jaringan, sinkronisasi otomatis, layanan lokasi, hingga refresh rate layar. Dengan begitu, penggunaan baterai akan lebih efisien. Anda bisa menemukan fitur hemat daya ini melalui pengaturan atau Quick Settings perangkat.

2. Kurangi Kecerahan Layar

Kecerahan layar yang terlalu tinggi dapat mengonsumsi cukup banyak daya baterai Hp. Oleh karena itu, cobalah untuk mengaktifkan fitur auto brightness atau mengurangi kecerahannya secara manual jika berada di dalam ruangan.

3. Gunakan Mode Gelap

Mode gelap atau dark mode pada HP dapat membantu mengurangi penggunaan daya baterai, terlebih untuk layar AMOLED.

4. Jaga Suhu HP

Baterai bisa cepat habis juga disebabkan suhu panas yang ada. Jadi, cobalah untuk menjaga suhu HP agar tidak terlalu ekstrem. Idealnya, suhu HP akan berada di kisaran 20-25 derajat celcius. Hindari meletakkan HP di dashboard mobil yang panas, terkena sinar maahari langsung, tidak menggunakannya saat sedang diisi daya, dan tidak meletakkannya pada tempat panas lainnya.

5. Gunakan Charger Original

Charger yang Anda gunakan juga dpat memengaruhi kesehatan baterai bahkan komponen lainnya yang ada di HP. Gunakanlah charger original HP tersebut. Atau jika terpaksa menggunakan charger lain, Anda bisa memilih yang sudah memiliki sertifikat resmi.

6. Perhatikan Pola Pengisian Baterai

Kebiasaan mengisi baterai hingga penuh 100% dalam jangka waktu yang lama akan berisiko menyebabkan degradasi baterai, overheating, hingga menimbulkan tekanan pada sel-sel baterai. Dan tentunya kondisi tersebut merupakan hal yang berbahaya yang akan membuat umur baterai semakin pendek. Jadi, isilah daya baterai pada kisaran 20% hingga 80%.

7. Hindari overcharging

Banyak pengguna yang memiliki kebiasaan tetap mengisi daya saat perangkatnya sudah menunjukkan persentase 100% dalam waktu yang lama. Padahal kebiasaan ini akan membuat perangkat mengalami overcharging, apalagi jika digunakan saat sedang diisi dayanya. Meski mungkin ponsel Anda telah dilengkapi dengan fitur perlindungan baterai, lebih baik untuk segera mencabutnya saat sudah terisi penuh.

8. Nonaktifkan Fungsi Lokasi

Anda juga bisa mengubah location service atau fungsi lokasi pada HP. untuk mengaksesnya, Anda sebaiknya mencabut izin sejumlah aplikasi terlebih dahulu. Berikut caranya:

  • Kunjungi pengaturan HP
  • Masuk ke menu “Locations”
  • Klik “App permissions”
  • Pilih aplikasi yang diinginkan
  • Aktifkan opsi “Allow only while using the app” atau “Don’t allow”

9. Batasi Aplikasi Berjalan di Latar Belakang

Aplikasi yang berjalan di latar belakang juga pastinya membutuhkan daya baterai untuk beroperasi. Jadi, jika Anda tidak membutuhkannya, Anda bisa membatasi aktivitasnya agar tidak selalu memperbarui data.

10. Aktifkan Mode Pesawat

Apabila Anda berada di wilayah yang jaringanna tidak stabil, Anda bisa mengaktifkan mode pesawat agar perangkat tidak berusaha mencari jaringan yang dapat menguras daya baterai.

11. Nonaktifkan Jarngan yang Tidak Digunakan

Jaringan WiFi, GPS, Bluetooth, dan jaringan lainnya yang tidak digunakan sebaiknya dinonaktifkan karena akan menguras cukup banyak daya baterai HP.

12. Atur Tampilan Layar

Tampilan layar yang terlalu ramai atau bahkan Anda menggunakan wallpaper dinamis tentunya akan mengambil daya baterai juga. Sehingga, sebaiknya Anda tidak menggunakan tampilan yang terlalu ramai dan unakan wallpaper statis untuk menghemat daya.

13. Matikan Sinkronisasi Otomatis

Smartphone akan selalu melakukan sinkronisasi otomatis untuk aplikasi-aplikasi tertentu jika Anda mengaktifkannya. Dan proses sinkronisasi ini akan membutuhkan daya baterai agar dapat berjalan lancar. Oleh karena itu, Anda bisa mematikan fitur ini untuk menghemat daya baterai.

14. Bersihkan Cache

Untuk memaksimalkan penggunaan ponsel, Anda bisa menghapus cache secara rutin. Langkah ini juga dapat meningkatkan efisiensi daya baterai.

15. Update Sistem Operasi dan Aplikasi

Pengembang akan selalu memberikan pembaruan sistem operasi dan aplikasi yang di mana semua bug akan diperbaiki dan fiturnya pun ditambah. Selain itu, efisiensi daya juga akan ditingkatkan, sehingga Anda bisa melakukan update secara rutin jika sudah tersedia.

Key Takeaways

  • Aktifkan mode hemat daya untuk menghemat penggunaan baterai HP.
  • Kurangi kecerahan layar dan gunakan mode gelap untuk efisiensi daya.
  • Jaga suhu HP dan gunakan charger original agar kesehatan baterai tetap terjaga.
  • Hindari overcharging dan perhatikan pola pengisian baterai dengan mengisi 20% hingga 80%.
  • Nonaktifkan fungsi lokasi dan batasi aplikasi yang berjalan di latar belakang untuk memperpanjang umur baterai.

Semoga informasi mengenai 15 Cara Agar Baterai HP Awet Tidak Cepat Habis ini dapat membantu meningkatkan pengalaman bermain ponsel Anda agar lebih menyenangkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *