...
Download Video Tiktok Tanpa Watermark Gratis
BERITA TEKNOLOGI

Xiaomi Buka Suara Terkait Penyebab Harga HP di Indonesia Naik

×

Xiaomi Buka Suara Terkait Penyebab Harga HP di Indonesia Naik

Sebarkan artikel ini

Tahun 2025 lalu, banyak yang memperkirakan bahwa harga HP memang akan mengalami kenaikan di tahun 2026. Dan saat ini, kita sudah bisa melihat jika memang harga HP sudah naik bahkan hingga Rp500 ribu. Indonesia pun mengalami kenaikan harga ini, salah satunya pada HP Xiaomi 15T Pro.

Seperti yang diketahui, Xiaomi 15T Pro saat ini ditawarkan seharga Rp10,5 juta. Dari sini, bisa dilihat bahwa perangkat Xiaomi ini mengalami kenaikan sebesar Rp500 ribu karena pada saat peluncuran, perangkat ini dibanderol seharga Rp10 juta saja.

Banyak pengguna yang mungkin masih bingung mengapa HP saat ini mengalami kenaikan harga. Karenanya, Xiaomi buka suara terkait penyebab harga HP di Indonesia naik cukup tinggi.

Xiaomi Buka Suara Terkait Penyebab Harga HP di Indonesia Naik

Wentao Zhao, Country Director Xiaomi Indonesia memang tidak menjelaskan secara gamblang bahwa kenaikan harga ponsel ini dipengaruhi oleh kelangkaan memori (RAM) global atau tidak, seperti yang dirumorkan. Namun ia mengugkap jika hal ini disebabkan karena berbagai faktor.

“Beberapa faktor ini termasuk fluktuasi nilai tukar mata uang, ketentuan pajak dan regulasi, biaya logistik dan distribusi, serta kondisi operasional di setiap pasar,” ungkap Wenteo pada 14 januari 2026 lalu, seperti yang dikutip dari KompasTekno.

Dari pernyataan yang diberikan, Wentao mengatakan bahwa adanya kenaikan harga HP ini dapat dikatakan masih wajar. terlebih jika mengingat dinamika pasar global yang seiring berjalannya waktu juga mengalami perubahan terus menerus.

Xiaomi yang selalu melakukan peninjauan harga pasar, juga ikut menaikkan harga perangkatnya agar tetap mencerminkan kondisi secara nyata seperti saat ini. Langkah ini juga sekaligus dilakukan untuk mendukung investasi berkelanjutan pada kualitas produk serta inovasinya.

Namun meski begitu, Xiaomi tetap memegang komitmennya untuk menawarkan produk dengan harga yang jujur serta memiliki nilai terbaik untuk para konsumennya. Perubahan harga yang dilakukan ini pun sudah dipertimbangkan secara matang.

“Setiap penyesuaian harga dilakukan dengan pertimbangan matang terhadap dinamika pasar lokal, ekspektasi konsumen, serta peta persaingan, agar produk kami tetap menawarkan keseimbangan optimal antara performa, kualitas, dan keterjangkauan,” kata Wentao.

Tidak ada informasi pasti terkait apakah beberapa HP yang mengalami kenaikan harga ini akan turun dalam waktu dekat. Namun jika melihat dari sebelum-sebelumnya, harga sebuah perangkat smartphone akan turun apabila model terbaru dirilis.

Bos Xiaomi Global Umumkan rencana Kenaikan Harga

Terlepas dari kenaikan harga Xiaomi di Indonesia, bos Xiaomi global di tahun lalu sebenarnya pernah memberikan kisi-kisi terkait adanya peningkatan harga prouknya.

Lu Weibing, Presiden Xiaomi pada sebuah konferensi pers pernah mengatakan bahwa perusahaannya akan menaikkan harga smartphone yang nantinya akan dipasarkan di tahun 2026, yaitu saat ini.

Langkahnya ini disebabkan karena meningktnya harga chip memori, seperti yang diperkirakan. Lonjakan tersebut dikarenakan permintaan komponen untuk server kecerdasan buatan (AI) yang meningkat untuk membangun data center oleh perusahaan teknologi.

Bahkan Weibing sudah memperkirakan bahwa tekanan di tahun 2026 ini akan jauh lebih berat dibandingkan dengan tahun 2025 lalu. Ia mengatakan bahwa konsumen akan mendapatkan kenaikan harga yang cukup besaruntuk produk ecerannya.

HP Xiaomi yang Mengalami Kenaikan Harga

Kenaikan harga HP Xiaomi ini tidak hanya menyasar pada seri flagship saja, namun pada entry level pun mengalami hal yang serupa. Dan kenaikan harga yang dialami pun bervariasi. Artinya, tidak semua perangkat akan dinaikkan harganya hingga Rp500 ribu.

Adapun, berikut adalah beberapa perangkat yang mengalami kenaikan harga beserta dengan harga sebelumnya:

  • Xiaomi 15T 12/256 GB – Rp7.499.000, yang sebelumnya Rp6.999.000
  • Xiaomi 15T 12/512 GB – Rp7.999.000, yang sebelumnya Rp7.499.000
  • Xiaomi 15T Pro 12/512 GB – Rp 10.499.000, yang sebelumnya Rp9.999.000
  • Redmi 15C 6/128 GB – Rp1.749.000, yang sebelumnya Rp1.599.000
  • Redmi 15C 8/256 GB – Rp1.949.000, yang sebelumnya Rp1.799.000
  • Redmi A5 4/128 GB – Rp1.399.000, yang sebelumnya Rp1.199.000)
  • Poco C85 6/128 GB – Rp1.649.000, yang sebelumnya Rp1.549.000
  • Poco C85 8/256 GB – Rp1.849.000, yang sebelumnya Rp1.749.000
  • Poco C71 4/128 GB – Rp1.399.000, yang sebelumnya Rp1.099.000

Semoga artikel dengan judul “Xiaomi Buka Suara Terkait Penyebab Harga HP di Indonesia Naik” ini dapat membantu menjawab pertanyaan Anda terkait faktor penyebab HP Xiaomi mengalami kenaikan haga beserta dengan informasi perubahan harganya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *