Trik scroll ke bawah
Strawberries
ELEKTRONIK

5 Rekomendasi Air Fryer Hemat Listrik Terlaris

×

5 Rekomendasi Air Fryer Hemat Listrik Terlaris

Sebarkan artikel ini

Seiring dengan perkembangan zaman terdapat banyak sekali alat- alat pintar yang dapat membantu untuk mempermudah altivitas manusia. Salah satunya dalam memasak, tak hanya rice cooker yang dapat menanak nasi tetapi terdapat pula Air fryer yang berfungsi untuk memasak makanan namun dengan penggunaan sedikit minyak. Cukup menarik bukan?

Saat ini produk Air Fryer low watt lebih banyak banyak dicari dan dibutuhkan tentu karena kebutuhan daya listriknya yang lebih minim sehingga kamu dapat lebih menghemat pengeluaran. Ada beragam rekomendasi air fryer untuk kamu yang membutuhkan, yuk simak selengkapnya.

1. Kurumi KH 302 Low Watt Air Fryer

Air Fryer merk satu ini tampil dengan desain modern dengan 2 pilihan warna, yakni hitam dan juga putih. Daya listrik yang diperlukan sebesar 650 watt dan kapasitas yang ditampung mencapai 3, 5 liter.

2. Gaabor Air Fryer 4L Low Watt.

Dengan keunggulan yang ditawarkan oleh produk ini dapat membantu kamu mengurangi kosnsumsi minyak berlebih. Selain mengurangi minyak ternyata juga hemat energi listrik dengan kebutuhan daya sebesar 800 watt saja. Dengan kapasitas 4 liter, kamu bisa memasak dalam jumlah banyak. Produk satu ini bisa dengan mudah kamu atur waktu dan suhunya.

Baca juga:  Inilah barang-barang elektronik yang harus anak kos punya

3. Mecoo Most Aesthetic 4.5L

Air fryer dengan kapasitas 4.5 liter ini cocok juga untuk dijadikan pilihan. Produk ini sudah BPA-Free, PFOA-Free dan sudah tersertifikasi SNI sehingga sangat aman untuk kamu pakai. Produk ini membutuhkan daya listrik sebesar 650 watt, dan bisa membantu kamu untuk mengurangi konsumsi minyak berlebih.

4. Advance Electric Air Fryer ADF-50D

Merk ini banyak menyediakan beragam pilihan air fryer low watt seperti Adance, yang membutuhkan listrik 600 watt. Nahh tipe yang paling cocok untuk kebutuhan masak yakni tipe Advance Electric Air Fryer ADF-50D. Kapasitasnya cukup besar yakni sebesar 5 liter.

Baca juga:  5 Rekomendasi Mesin Cuci Dengan 1 Tabung Kualitas Premium

5. Mito Air Fryer AF1 V2 4L.

Rekomendasi yang terakhir ialah Mito Air Fryer AF1 V2 4L. Produk ini membutuhkan daya sebesar 650 Watt dengan temperatur hingga 200 derajat C. Terdapat beragam warna yang disediakan di antaranya, pink, putih dan tosca.

Itulah 5 rekomendasi Air Fryer yang dapat kamu pertimbangkan. Semoga membantu!