Trik scroll ke bawah
Strawberries
RAGAM

5 Fitur Canggih Google Maps yang Membuatnya Disukai Banyak Orang

×

5 Fitur Canggih Google Maps yang Membuatnya Disukai Banyak Orang

Sebarkan artikel ini

5 Fitur Canggih Google Maps yang Membuatnya Disukai Banyak Orang. Google Maps merupakan salah satu aplikasi navigasi yang banyak dipakai orang di seluruh dunia. Mengandalkan jaringan internet pada pemakaiannya, aplikasi ini telah dilengkapi dengan berbagai fitur canggih yang dapat membantu pengguna dalam menentukan rute perjalananan. Untuk mendapatkan aplikasinya sendiri cukup mudah, tinggal buka playstore, cari google maps, unduh, beres, mantap kan?

Berbicara mengenai fitur canggih google maps, pada artikel kali ini kami akan menginformasikan lima fitur canggih dari google maps yang membuatnya menjadi  aplikasi peta paling dicintai dan paling banyak digunakan. Nah, untuk artikel lengkapnya, yuk simak bersama dibawah ini.

Strawberries

1.Mengecek cuaca di setiap lokasi

Selain bisa menentukan rute perjalanan, pada aplikasi gmaps, pengguna juga bisa melakukan pengecekan cuaca pada kota atau wilayahmu. Fitur pengecekan cuaca ini begitu berguna saat kamu tengah berkegiatan diluar rumah dan mengharapkan cuaca tidak hujan atau terlalu panas.Fitur ini sendiri baru ada di Maps versi web dan iOS, dan sedang dikembangkan untuk Android. Di iOS, informasi soal cuaca bisa kamu lihat di bagian bawah search bar. Untuk versi web, kamu harus mengklik lokasi yang diinginkan untuk mengakses informasi cuaca. Jika mau, kamu juga bisa klik ikon cuaca tersebut dan Maps akan langsung mengarahkanmu ke Google untuk informasi cuaca yang lebih detail.

Baca juga:  SE Makin Besar! Bocoran Desain iPhone SE 4 Terungkap

2. Mengecek waktu terbaik untuk mengunjungi suatu tempat

 Fitur selanjutnya adalah fitur yang akan sangat berguna bila kamu merencanakan traveling ke tempat baru. Iya, fitur tersebut adalah fitur pengecekan waktu terbaik untuk berkunjung ke suatu tempat. Dengan memanafaatkan fitur ini kamu bisa mengetahui kemungkinan kondisi suatu tempat dengan menampilkan seberapa sibuk tempat yang akan kamu kunjungi di waktu-waktu tertentu. Untuk area yang ramai, pada aplikasi akan akan diberi tanda berwarna kuning dan jika kamu tetap ingin mengunjungi area tersebut, disarankan untuk mengunjunginya di pagi hari.

Baca juga:  Memahami Syarat dan Ketentuan Pinjaman Online

3. Mendapat petunjuk arah jalan kaki secara real-time

Fitur canggih selanjutnya yang terdapat pada Google Maps adalah Google Maps fitur Live View atau fitur petunjuk arah. Melalui fitur ini kamu bisa mendapatkan petunjuk arah selama berjalan kaki. Untuk bisa  menggunakan fitur ini,  pengguna perlu memastikan jika perangkat mampu bekerja dengan ARKit (iOS) dan ARCore (Android) untuk augmented rea lity.

4. Menemukan rute paling hemat bahan bakar

Merupakan salah satu fitur yang sangat menarik dan sangat membantu terutama untuk kamu pengguna kendaraan pribadi seperti mobil ataupun motor. Iya, fitur tersebut bernama fitur menemukan rute paling hemat bahan bakar. Dengan memanfaatkan fitur ini saat berkendara kamu  ingin menghemat budget sekaligus mengurangi dampak terhadap lingkungan. Cara menggunakannya pun cukup mudah,  kamu hanya perlu mengaktifkan opsi rute hemat bahan bakar di pengaturan gmapsmu.

Baca juga:  Cara Efektif Menerjemahkan Gambar dengan Bantuan Google Translate

5. Berbagi lokasi ke pengguna lain

Berbagi lokasimu ke seseorang adalah fitur pada Gmaps yang telah dikenal dan banyak dipakai oleh pengguna. Kegunaan dari fitur ini ialah kamu bisa berbagi lokasi dengan orang yang kamu kenal saat mengunjungi tempat yang belum pernah kamu datangi.  Cara menggunakannya pun  cukup mudah, kamu hanya perlu klik ikon akun di Google Maps, pilih Location sharing, klik Share Location, pilih durasi berbagi yang diinginkan, pilih kontak tujuan dan klik Send, beres.. gampang sekali bukan?

Demikianlah beberapa fitur canggih yang terdapat pada aplikasi gmaps yang membuatnya begitu disukai banyak orang, semoga informasinya berguna ya buatmu.

.