5 Aplikasi Kunci Layar dengan Wajah di Android untuk Amankan Perangkat perlu sekali nih untuk kamu coba. Melalui metode ini, perangkat kamu bukan saja aman, melainkan juga jadi jauh lebih praktis saat dibuka, tanpa perlu mengingat atau memasukkan sandi ataupun pola-pola tertentu lagi.
Menjaga keamanan perangkat memanglah penting untuk saat ini. Salah satu caranya, ya, dengan menerapkan kunci layar pada perangkat. Nah, untuk tahu aplikasi kunci layar berbasis wajah apa saja yang bisa dipakai di Android, yuk simak ulasan berikut ini.

Aplikasi Kunci Layar Android dengan Wajah
Di Android terdapat beberapa aplikasi kunci layar terbaik yang bisa dpilih pengguna. Adapun daftarnya adalah sebagai berikut:
1.IObit Applock
Pertama ada aplikasi IObit Applock. Sebagai aplikasi kunci layar denga wajah, IObit Applock bekerja dengan cara memotret wajah orang lain selain pemilik yang mencoba untuk membuka perangkat. Nantinya, hasil potret wajah pengguna lain ini akan dikirimkan ke email, supaya pelaku atau orang lain tersebut bisa dikenali.
2.Face Screen Lock
Berikutnya adalah aplikasi Face Screen Lock. Merupakan salah satu yang terbaik, aplikasi ini bekerja dengan menggunakan teknologi face recognation yang berfungsi mengunci aplikasi dan menjaga keamanan ponsel dengan screening wajah.
3.AppLock Face/voice recognition
Mengunci layar perangkat dengan wajah memakai aplikasi yang satu ini sangatlah mudah. Pengguna seperti kamu hanya perlu memasang aplikasi dan membuat frasa 2-4 kata untuk membuka kunci suara. Dan setelahnya, lakukan pendaftaran wajah dan suara dengan melihat smartphone.
4.Face ID lock Screen
Merupakan salah satu aplikasi penguncian layar terpopuler,Face ID lock Screen memiliki ukuran aplikasi yang kecil dan juga sangat mudah digunakan. Cukup tempatkan posisi wajah dan smartphone sejajar, maka wajah akan bisa terdeteksi.
5.Face Unlock
Face Unlock merupakan aplikasi penguncian layar yang tersedia pada Android keluaran terbaru. Untuk menggunakan aplikasi ini caranya cukup mudah. pengguna hanya perlu membuka menu pengaturan di smartphone Android, lalu pilih opsi antara sidik jari, wajah, atau kata sandi.
Dari opsi-opsi tersebut, pilih wajah. Setelah memilih opsi wajah, maka setelahnya bisa masukkan password layar kunci untuk melanjutkan ke proses mendaftarkan wajah. Untuk mendaftarkan wajah ini, cukup dengan mengarahkan ke layar Android, lalu kemudian klik lanjutkan.








