GAME

4 Mode Permainan dalam Game Minecraft, Yuk Cari Tahu Apa Saja!

×

4 Mode Permainan dalam Game Minecraft, Yuk Cari Tahu Apa Saja!

Sebarkan artikel ini

4 Mode Permainan dalam Game Minecraft, Yuk Cari Tahu Apa Saja!. Sebagai penggemar game Minecraft, kamu jangan tahu bermain gamenya saja, tapi alangkah lebih baik kamu juga mengetahui beberapa mode yang terdapat dalam salah satu game paling populer di dunia ini. Dengan mengetahui beberapa mode dalam game ini, pengetahuanmu akan game Minecraft akan jauh lebih luas, nggak hanya itu, kamu pun bisa jadi jauh lebih mahir dalam memainkan game ini, karena sudah tahu mau pakai mode yang mana saat main gamenya nanti.

Pada game yang bertema petualangan ini sendiri, terdapat empat mode berbeda nih, mulai dari survival mode, creative mode, adventure mode, hingga hardcore mode. Keempat mode tersebut punya kelebihan dan kekurangannya sendiri-sendiri nih, untuk mengenal lebih dalam mengenai keempat mode tersebut, yuk kita bahas bersama dalam artikel ini.  

Download Video Tiktok Tanpa Watermark Gratis

 

1. Survival mode

Merupakan mode yang memiliki paling banyak peminat di kalangan pecinta Minecraft, pada mode ini, pemain akan memulai game dengan  tangan kosong di tempat yang tidak diketahui sama sekali. Mode ini sendiri memiliki tujuan untuk mengajak pemain untuk survive dalam hidup, dengan cara melakukan apa saja yang bisa membantu untuk bertahan hidup, seperti mengumpulkan sumber daya dan  membangun perlindungan. Didalam kehidupan yang keras dalam game, pemain akan menemui berbagai serangan dari berbagai makhluk seperti zombie,creeper dan monster-monster lainnya .

2. Creative mode

Baca juga:  Gampang, Begini Lho Cara Menggunakan GoPay Coins di Tokopedia

Sesuai dengan namnya,Creative Mode, mode ini akan memberikan kebebasan pada pemain untuk berpikir kreatif dalam membangun ataupun menciptakan apapun yang mereka ingin ciptakan. Pada mode ini, para pemain telah dibekali dengan berbagai sumber daya dan juga dibekali dengan keahlian untuk terbang, agar bisa menciptakan sesuatu yang diinginkan. Dalam mode ini terdapat satu fitur menarik yakni kemampuan untuk mengakses perintah dalam game, seperti mengubah cuaca, mengatur waktu hari, atau bahkan memunculkan makhluk tertentu..

3. Adventure mode

Kalau kamu pemain Minecraft yang menyukai game yang memiliki cerita dan tantangan dibaliknya, maka mode ini bakalan cocok nih buat kamu. Pada mode ini, kamu, sebagai pemain tidak dapat memecahkan atau menempatkan blok secara bebas seperti pada dua mode sebelumnya, namun, sebaliknya, kamu harus menggunakan  alat dengan tag khusus untuk berinteraksi dengan blok tertentu, sehingga lebih terasa nuansa cerita dan tantangan seperti tujuan utama dari mode ini. dengan memilih mode adventure ini pada Minecraft, permainan dalam game akan lebih terfokus dan jadi jauh lebih menarik lho, nggak percaya? Coba deh buktikan sendiri.

Baca juga:  8 Game Futsal Paling Populer 2024

4. Hardcore mode

Masih merupakan bagian dari mode sebelumnya, yakni survival mode, mode ini jauh lebih menantang dan lebih banyak memiliki resiko didalamnya. Pada mode ini, game akan diatur pada mode hard, yang berarti tingkat kesulitannya akan sangat sulit dibanding mode-mode sebelumnya. Hanya punya satu nyawa, dan tidak ada pilihan untuk memulai kembali di dunia yang sama adalah hal yang akan pemain temui saat mencoba mode ini. memiliki tujuan untuk bertahan hidup selama mungkin dan mencapai tujuan-tujuan tertentu, seperti mengalahkan Ender Dragon, apa kamu tertarik menggunakan mode ini saat bermain Minecraft? 

Nah, itulah keempat mode dalam game Minecraft yang telah kami ulas, semoga berguna, ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *