WHATSAPP

WhatsApp Akan Hadirkan Fitur Terjemahan untuk Translate Lebih Praktis

×

WhatsApp Akan Hadirkan Fitur Terjemahan untuk Translate Lebih Praktis

Sebarkan artikel ini

WhatsApp akan hadirkan fitur terjemahan untuk translate lebih praktis bagi para pengguna setianya.Fitur ini sendiri kabarnya saat ini tengah dikembangkan dan kemungkinan dalam waktu beberapa bulan akan masuk tahap uji coba.

Sebelum mengumumkan tengah mengembangkan fitur terjemahan ini, sebenarnya WhatsApp telah memunculkan di tahun lalu, namun mungkin tidak banyak pengguna yang mengetahuinya. Meski masih tahap pengembangan, fitur terjemahan ini sendiri telah hadir pada versi beta 2.24.25.30 di Play Store,demikian menurut info yang didapatkan dari WABetaInfo

Download Video Tiktok Tanpa Watermark Gratis
Video Trik Rahasia Terbaru

Dilansir dari Android Police, Jumat (14/2/2025), terdapat sejumlah perbedaan antara fitur terjemahan sebelumnya dengan fitur terjemahan yang ada pada versi beta

Baca Juga :  Kirim file lebih gampang lewat fitur nearby share milik Whatsapp
  • Pertama, WhatsApp menyiapkan sistem deteksi bahasa otomatis untuk mempermudah proses terjemahan bahasa tanpa perlu mengidentifikasi bahasa secara manual.
  • Kedua, fitur ini akan bekerja dengan paket bahasa offline berukuran 24MB, jadi WhatsApp tidak lagi bergantung pada layanan Live Translate milik Google

Untuk poin kedua, yakni terkait paket bahasa, layanan ini bisa dihapus kapan saja, dan tidak akan berpengaruh pada sistem terjemahan didalamnya. Saat pengguna sedang offline, sistem terjemahan masih bisa digunakan lho

Karena masih dalam tahap pengembangan, belum diketahui pasti kapan fitur ini akan dirilis secara global di berbagai negara. Selain itu, untuk pengembangan fitur ini WhatsApp tidak mengungkap apakah mereka mengembangkannya seorang diri atau mengajak pihak lain untuk bekerja sama.

Baca Juga :  Cara Melihat Pesan Foto Yang Telah Lama Dihapus Doi di Whatsapp

Hadirnya fitur ini pada versi beta telah menunjukkan kemajuan dari fitur ini, dan itu artinya WhatsApp tidak main-main dalam pengembangannya.

Selain tengah mengembangkan fitur terjemahan, Meta, sebagai induk WhatsApp juga dikabarkan akan menghadirkan fitur tagihan khusus untuk pengguna di India. Dengan fitur ini pengguna dari negeri Taj Mahal tersebut dapat dengan mudah membayar berbagai tagihan mereka melalui WhatsApp

. Dipilihnya India sebagai pengembangan fitur tagihan ini, karena negara tersebut merupakan salah satu negara dengan jumlah pengguna terbesar di dunia. Tidak diketahui pasti, apakah fitur tagihan ini hanya akan hadir terbatas di India saja atau akan diperluas ke negara lainnya atau tidak.

Baca Juga :  Tutorial Cepat Buat Link WA yang Singkat

Sama seperti fitur terjemahan bahasa, fitur tagihan di India ini juga masih dalam tahap pengembangan, dengan demikian saat ini tampilan laman pembayaran tagihan di WhatsApp beta saat ini masih menampilkan aktivitas kosong.

Fitur tagihan pembayaran di India ini bisa bebas dikembangkan setelah National Payments Corporations India mengizinkan WhatsApp Pay untuk menambahkannya, setelah sebelumnya hanya bisa menambahkan pengguna secara bertahap dan membatasi kemampuan untuk meningkatkan skala.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *