INFORMASI

Lebaran Sebentar Lagi! Begini Cara Pesan Tiket Kereta Api Lebaran 2025 via KAI Access

×

Lebaran Sebentar Lagi! Begini Cara Pesan Tiket Kereta Api Lebaran 2025 via KAI Access

Sebarkan artikel ini

Jelang puasa dan lebaran mendatang, biasanya para perantau akan disibukkan dengan persiapan mereka untuk pulang ke kampung halaman. Untuk pilihan mode transportasi saat mudik sendiri, pilihannya ada beranekaragam, salah satunya ialah kereta api. Penjualan tiket kereta api khusus angkutan Lebaran 2025 sendiri telah dibuka sejak 4 Februari 2025 lalu. Dengan demikian, pemesanan sudah bisa dilakukan sejak sekarang.

PT KAI sebagai perusahaan perkeretapian di Indonesia, menuturkan,pemesanan tiket kereta api sudah bisa dilakukan sejak 45 hari sebelum keberangkatan (H-45). Selengkapnya mengenai jadwal serta tata cara pemesanan tiket kereta api khusus lebaran 2025 dapat disimak dalam artikel Lebaran Sebentar Lagi! Begini Cara Pesan Tiket Kereta Api Lebaran 2025 via KAI Access berikut ini.

Download Video Tiktok Tanpa Watermark Gratis
Video Trik Rahasia Terbaru

Cara pesan tiket kereta api Lebaran 2025 via KAI Access

Dalam melakukan pemesanan tiket kereta api lebaran melalui KAI Acces, pastikan kamu telah melakukan pengunduhan terhadap aplikasi KAI, ya. jika telah diunduh dan terpasang di ponsel, kamu dapat segera melakukan pemesanan pada aplikasi dengan panduan berikut ini:

Baca Juga :  Fakta Baru! Transaksi QRIS Bukti Kelas Menengah RI Lagi Tertekan

-Pertama buka aplikasi KAI Acess dan masuk ke akun.
-Setelah berhasil login, atur rute perjalanan yang hendak ditempuh dengan memasukkan stasiun asal dan tujuan.
-Kemudian, tentukan tanggal keberangkatan dan jumlah penumpang.
-Lalu, klik “Cari” dan pilih nama kereta.
-Jika telah mendapatkan keretanya, isi data pemesan dan penumpang.
-Kemudian, pengguna juga bisa memilih gerbong dan kursi duduk.
-Selanjutnya, klik opsi “Bayar Sekarang” dan selesaikan pembayaran tiket kereta sesuai dengan metode yang dipilih.
 -Pembayaran bisa via transfer bank, seperti bank BNI, Mandiri, BRI dan sebagainya.
-Setelah pembayaran berhasil, tiket digital bisa diakses di menu “Tiket Saya”.

 Jadwal pesan tiket kereta api Lebaran 2025 melalui KAI Access.

Pada laman Instagram resminya, PT KAI telah membagikan waktu pemesanan dan juga jadwal keberangkatan pada masing-masing pengguna kereta. Biar nggak ketinggalan informasi, sebaiknya kamu jadwal pesan tiket serta keberangkatan berikut

Pemesanan pada 4 Februari 2025 untuk keberangkatan Jumat, 21 Maret 2025 (H-10)
Pemesanan pada 5 Februari 2025 untuk keberangkatan Sabtu, 22 Maret 2025 (H-9)
Pemesanan pada 6 Februari 2025 untuk keberangkatan Minggu, 23 Maret 2025 (H-8)
Pemesanan pada 7 Februari 2025 untuk keberangkatan Senin, 24 Maret 2025 (H-7)
Pemesanan pada 8 Februari 2025 untuk keberangkatan Selasa, 25 Maret 2025 (H-6)
Pemesanan pada 9 Februari 2025 untuk keberangkatan Rabu, 26 Maret 2025 (H-5)
Pemesanan pada 10 Februari 2025 untuk keberangkatan Kamis, 27 Maret 2025 (H-4)
Pemesanan pada 11 Februari 2025 untuk keberangkatan Jumat, 28 Maret 2025 (H-3)
Pemesanan pada 12 Februari 2025 untuk keberangkatan Sabtu, 29 Maret 2025 (H-2)
Pemesanan pada 13 Februari 2025 untuk keberangkatan Minggu, 30 Maret 2025 (H-1)
Pemesanan pada 14 Februari 2025 untuk keberangkatan Senin, 31 Maret 2025 (H)
Pemesanan pada 15 Februari 2025 untuk keberangkatan Selasa, 1 April 2025 (H1)
Pemesanan pada 16 Februari 2025 untuk keberangkatan Rabu, 2 April 2025 (H+1)
Pemesanan pada 17 Februari 2025 untuk keberangkatan Kamis, 3 April 2025 (H+2)
Pemesanan pada 18 Februari 2025 untuk keberangkatan Jumat, 4 April 2025 (H+3)
Pemesanan pada 19 Februari 2025 untuk keberangkatan Sabtu, 5 April 2025 (H+4)
Pemesanan pada 20 Februari 2025 untuk keberangkatan Minggu, 6 April 2025 (H+5)
Pemesanan pada 21 Februari 2025 untuk keberangkatan Senin, 7 April 2025 (H+6)
Pemesanan pada 22 Februari 2025 untuk keberangkatan Selasa, 8 April 2025 (H+7)
Pemesanan pada 23 Februari 2025 untuk keberangkatan Rabu, 9 April 2025 (H+8)
Pemesanan pada 24 Februari 2025 untuk keberangkatan Kamis, 10 April 2025 (H+9)
Pemesanan pada 25 Februari 2025 untuk keberangkatan Jumat, 11 April 2025 (H+10


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *