BERITA TEKNOLOGIGAME

Inilah 5 Daftar Game Esports Terpopuler 2025 di Indonesia

×

Inilah 5 Daftar Game Esports Terpopuler 2025 di Indonesia

Sebarkan artikel ini

Game esports sudah sangat mendunia. Kepopulerannya bahkan sudah tidak bisa diragukan lagi. Selain untuk menyalurkan hobi dan mendapat hiburan, para pemain game esports juga bisa menunjukkan kemampuan bermain game-nya pada khalayak luas. Game esports juga memberikan banyak pengalaman menarik, serta keuntungan finansial yang tidak sedikit.

Adanya beberapa keunggulan pada game esports, tentu membuat para gamers di seluruh dunia lebih giat lagi dalam menekuninya, pemain Indonesia pun tak tertinggal. Seperti yang disebutkan di atas bahwa game esports sudah sangat mendunia, begitupun di Indonesia.

Terdapat banyak game esports yang populer di Indonesia. Namun baru-baru ini, ada salah satu game PC yang menarik perhatian komunitas esports Indonesia. Dan game tersebut tidak lain adalah Valorant. Valorant bahkan mampu menggeser eksistensi Dota 2 yang sudah hadir lebih dulu di Indonesia.

Valorant sudah mengadakan turnamen resmi dan ada pula team yang memiliki basis penggemar yang begitu besar. Hal inilah yang membuat citra game Valorant menjadi semakin meningkat.

Tidak hanya Valorant, terdapat beberapa game lain yang juga menarik perhatian para penggemar esports. Anda bisa melihatnya pada daftar di bawah ini.

Inilah 5 Daftar Game Esports Terpopuler 2025 di Indonesia

1. Free Fire

Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan game esports yang satu ini. Tentu saja, karena game ini sangat populer sejak pertama kali hadir, bahkan hingga saat ini. Pemainnya pun dapat berasal dari berbagai kalangan, mulai dari anak kecil hingga orang dewasa pun sangat gemar bermain game ini.

Bukan hanya dari gameplay yang ditawarkan, Free Fire ramai digemari juga karena banyaknya event yang diselenggarakan. Bahkan para pemain pemula saja bisa mengikuti beberapa kompetisi yang diadakan, jadi tidak hanya kompetisi untuk pro player saja.

2. Honor of Kings

Honor of Kings baru hadir di Indonesia pada 24 Juni 2024 lalu. Namun walaupun kehadirannya baru sebentar, game esports ini berhasil menarik hati para pemain Indonesia, terkhusus pada pemain yang memang menggemari game multiplayer online battle arena (MOBA). Untuk mengambil hati para pemain secara lebih luas, pengembang game ini pun banyak mengadakan turnamen.

3. PUBG Mobile

PUBG Mobile merupakan game battle royale yang tentu saja tak kalah serunya dengan Free Fire. Penggemarnya di Indonesai juga sangat banyak. Konten yang ditawarkan sangat beragam sehingga pemain lama tetap bertahan bahkan menggaet banyak pemain baru.

4. Mobile Legends

Seperti namanya “Legends”, game besutan Moonton ini berhasil mempertahankan kepopulerannya di dunia, termasuk di Indonesia sejak pertama kali hadir pada 2016 lalu. Game esports satu ini merupakan game mobile yang dapat dimainkan dari perangkat Android maupun iOS.

Mobile Legends juga memiliki turnamen esports-nya sendiri. Turnamen Indonesai paling eksisnya yaitu Mobile Legends: Bang Bang Professional League Indonesia (MPL ID).

5. Valorant

Valorant merupakan game esports battle royale yang banyak disukai akhir-akhir ini. Valorant mendapatkan predikat sebagai game tembak menembak taktis orang pertama 5v5.

Setiap karakter yang terdapat pada game memiliki kemampuan yang unik, tidak hanya memanfaatkan senjata api saja untuk bertarung dengan musuh. Game ini disebar luaskan ke seluruh dunia pada tahun 2020 silam.

Itulah 5 daftar game esports yang saat ini sedang populer di Indonesia. Semoga informasi ini dapat membantu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *