IPHONE

Cara Check Coverage di Iphone untuk Ketahui Masa Garansi & Layanan Apple

×

Cara Check Coverage di Iphone untuk Ketahui Masa Garansi & Layanan Apple

Sebarkan artikel ini

Cara Check Coverage di Iphone untuk Ketahui Masa Garansi & Layanan Apple.Apple menyediakan layanan check coverage pada iphone yang berguna untuk mengecek masa garansi dan juga layanan dukungan didalamnya. Pengecekan garansi terutama, sangatlah penting khususnya bagi para pengguna iphone yang ingin melakukan service atau perawatan terhadap ponsel mereka tanpa dibebankan biaya sepeser pun.

Untuk pengecekan coverage di iPhone, terdapat beragam cara untuk mengeceknya. Nah, pada artikel kali ini, kami akan menyajikan informasi mengenai hal tersebut nih pada kalian. Untuk informasi lengkapnya, yuk langsung simak saja.

Cara Check Coverage iPhone Lewat Laman Resmi Apple

Pengecekan coverage iPhone, bukan saja berguna untuk perangkat yang dibeli dalam kondisi baru, melainkan juga berguna bagi para pengguna yang membeli perangkat iPhone dalam keadaan bekas. Sebelum melakukan pengecekan sendiri, pastikan kamu sebagai pengguna mengetahui nomor seri iPhone yang kamu gunakan.

Untuk langkah-langkah pengecekannya nomor seri sendiri, kamu dapat melakukannya dengan cara sebagai berikut:

  • Buka pengaturan/setting, kamudian pilih menu general
  • Pilih menu About
  • Lihat nomor seri di bagian Serial Number

Setelah nomor seri diketahui, selanjutnya kamu dapat memasukkan serial number tersebut ke laman resmi Apple untuk melihat status garansi ponsel Apple yang kamu miliki dengan cara sebagai berikut:

Baca Juga :  13 HP Mirip iPhone Dari Kamera Hingga Desain Sampai Spesifikasinya
  • Buka laman checkcoverage.apple.com
  • Masukkan nomor seri yang didapatkan sebelumnya ke kotak Enter Your Serial Number
  • Masukkan kode captcha
  • Klik tombol Continue

Jika nomor seri yang kamu masukkan benar, secara otomatis kamu akan langsung dibawa menuju halaman informasi soal produk Apple. Pada halaman tersebut, kamu akan melihat informasi seperti tanggal pembelian, perlindungan perbaikan, dan juga dukungan teknis.

Cara Check Coverage iPhone Lewat Ponsel

Baca Juga :  Mitos! Memasukkan iPhone Kondisi Basah Ke Dalam Tumpukan Beras

Cara sebelumnya adalah mengecekan coverage iPhone melalui laman resmi Apple. Sementara untuk cara dibawah ini adalah pengecekan coverage iPhone melalui menu yang terdapat pada iPhone:

  • Pertama masuk ke halaman pengaturan/setting
  • Selanjutnya pilih menu general
  • Kemudian pilih menu About
  • Lalu tekan opsi menu Limited Warranty
  • Setelah menu tersebut terbuka, maka perangkat akan menampilkan coverage yang aktif saat ini.

Dengan langkah-langkah diatas, kini kamu dapat dengan mudah mengecek garansi serta layanan dukungan yang terdapat di Apple dengan mudah. Semoga berguna, ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *