WHATSAPP

Cara Membuat Grup WhatsApp Mode “Hanya Admin” yang Bisa Mengirim Pesan, Ikuti Langkah-Langkahnya!

×

Cara Membuat Grup WhatsApp Mode “Hanya Admin” yang Bisa Mengirim Pesan, Ikuti Langkah-Langkahnya!

Sebarkan artikel ini

Cara Membuat Grup WhatsApp Mode “Hanya Admin” yang Bisa Mengirim Pesan, Ikuti Langkah-Langkahnya! WhatsApp sudah jadi aplikasi pesan yang super populer di seluruh dunia. Dengan segudang fitur yang dimiliki, WhatsApp memudahkan penggunanya dalam berkomunikasi. Salah satu fitur yang sering dimanfaatkan adalah Grup WhatsApp, di mana banyak orang bisa berkumpul dan berinteraksi dalam satu ruang obrolan.

Grup WhatsApp kerap digunakan untuk berbagai tujuan, mulai dari koordinasi keluarga, kantor, hingga bisnis. Di dalamnya, kamu bisa berbagi teks, foto, video, dan dokumen, bahkan melakukan percakapan bersama. Namun, terkadang grup dengan banyak anggota bisa jadi sedikit berantakan, apalagi kalau semua anggota bisa mengirim pesan sesuka hati.

Untuk menjaga komunikasi tetap teratur, WhatsApp punya fitur yang memungkinkan admin grup membatasi siapa saja yang bisa mengirim pesan. Kamu bisa mengubah pengaturan grup ke mode “Hanya Admin” yang hanya memperbolehkan admin untuk mengirim pesan. Penasaran bagaimana caranya? Simak langkah-langkahnya berikut ini!

Cara Membuat Grup WhatsApp “Hanya Admin” yang Bisa Mengirim Pesan

  1. Buka grup WhatsApp-mu
    Pilih grup yang ingin kamu atur.
  2. Klik nama grup
    Setelah masuk ke grup, ketuk nama grup di bagian atas layar.
  3. Gulir ke bawah dan temukan “Group Permissions”
    Setelah itu, cari bagian yang disebut “Grup Permissions” atau “Izin Grup”.
  4. Cari bagian “Send Messages”
    Di sini, kamu akan menemukan opsi untuk mengatur siapa yang boleh mengirim pesan.
  5. Matikan opsi “Send Messages” untuk anggota
    Geser toggle-nya sehingga hanya admin yang bisa mengirim pesan ke grup.
Baca Juga :  Tips Mengaktifkan Fitur Hapus Otomatis Chat di WhatsApp UPDATE 2024

Dengan pengaturan ini, anggota lain tidak akan bisa sembarangan mengirim pesan. Hanya admin yang memiliki hak untuk mengirim pesan di grup tersebut.

Cara Membatasi Anggota yang Bisa Masuk ke Grup WhatsApp

Kalau grup WhatsApp-mu sering kebanjiran anggota luar yang tidak diinginkan, kamu juga bisa membatasi siapa saja yang boleh bergabung ke dalam grup. Berikut langkah-langkahnya:

Baca Juga :  WhatsApp Hadirkan Fitur Draf Pesan! Cocok Buat Kamu yang Pelupa
  1. Buka grup WhatsApp-mu
    Sama seperti sebelumnya, pilih grup yang ingin kamu atur.
  2. Klik nama grup
    Ketuk nama grup di bagian atas layar.
  3. Temukan “Grup Permissions”
    Gulir ke bawah sampai kamu menemukan opsi “Group Permissions”.
  4. Aktifkan fitur persetujuan admin
    Nyalakan toggle yang mengharuskan admin untuk menyetujui anggota baru. Dengan begitu, setiap orang yang ingin bergabung harus mendapatkan persetujuan dari admin terlebih dahulu.

Dengan mengatur pengiriman pesan dan persetujuan anggota baru, grup WhatsApp-mu bisa lebih teratur dan kondusif. Komunikasi pun bisa berjalan dengan lebih optimal. Semoga tutorial ini bermanfaat dan kamu bisa mengelola grup WhatsApp-mu dengan lebih mudah!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *